Belalang Goreng, Camilan Khas Gunung Kidul yang Terdengar Ekstreem Tapi Rasanya Mantap Abis

Belalang Goreng, Camilan Khas Gunung Kidul yang Terdengar Ekstreem Tapi Rasanya Mantap Abis

Gambar Camilan Belalang Goreng-jogjascrummy-Tangkapan layar Instagram

Belalang goreng dapat dengan mudah kamu temui di wilayang Gunung Kidul seerti di toko oleh-oleh atau di rumah-rumah warga yang menjajakan camilan ini.

Rata-rata di pasaran, belalang goreng dijual dengan harga yang relatif terjangkau, yaitu sekitar Rp20.000-an.

BACA JUGA:Cipak Koceak Camilan Berbahan Aci Khas Garut yang Nagih dan Nendang Pedasnya, Begini Cara Membuatnya

Namun, harga tersebut bisa berubah saat musim kemarau karena belalang sulit dicari, sehingga harganya bisa mencapai Rp30.000-an.

Siapa sangka, dengan menyantap belalang goreng, kamu bisa mendapatkan manfaat yang baik untuk kesehatan yang terkandung dalam tubuh belalang. Contohnya adalah sumber protein.

Belalang memiliki kandungan protein yang tinggi, sehingga dapat menjadi santapan akternatif pengganti lauk.

Manfaat kandungan protein pada tubuh belalang tersebut adalah belalang dipercaya dapat membantu melindungi pertumbuhgan sel-sel tubuh dan meningkatkan stamina serta mencerdaskan otak.

Selain itu, terdapat penelitian yang menyebutkan bahwa mengonsumsi belalang pun dapat membantu menurunkan kadar kolesterol serta merawat kesehatan tulang dan gigi karena dalam tubuh belalang terkandung magnesium, kalsium, fosfor, dan lain-lain.

BACA JUGA:6 Kuliner Tradisional Khas Magelang , Mulai dari Camilan Hingga Makanan Berat

Itulah sekilas ulasan tentang belalang goreng, camilan ekstreem yang unik khas Gunung Kidul. Pastinya dengan mencobanya, kamu akan mendapatkan pengalaman baru.

Namun jangan lupa pastikan kamu punya alergi seperti gata-gatal atau tidak dengan makanan ini, karena tiap orang memiliki toleransi makanan yang berbeda-beda. Selamat mencoba! (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: