Polisi Periksa Semua CCTV di Lokasi Ditemukannya Bayi Perempuan di Depan Toko Roti Kota Magelang
WAWANCARA. Kapolres Magelang Kota, AKBP Yolanda E Sebayang saat memberikan keterangan kondisi bayi didampingi dokter jaga dan Waka Polres dan Kapolsek Magelang Utara, Selasa (21/11) di RSUD Budi Rahayu.-Foto: Heni agusningtiyas/magelang ekspres-magelangekspres
MAGELANG, MAGELANGEKSPRES - Polres Magelang Kota melakukan pemeriksaan sejumlah kamera pengawas (CCTV) di sekitar lokasi ditemukannya bayi perempuan di depan Toko Roti Paula.
Kapolres Magelang Kota, AKBP Yolanda E Sebayang memaparkan beberapa CCTV dekat lokasi penemuan bayi beberapa sudah dilakukan pemeriksaan.
"Dalam CCTV terlihat pada pukul 21.30 WIB Senin, 20 November 2023 ada seseorang meletakkan sesuatu di situ, orang tersebut memakai mobil. Namun belum jelas mobil warna apa karena mobilnya masih menyala," paparnya, saat melihat kondisi bayi di RS Budi Rahayu Selasa, 21 November 2023.
BACA JUGA:Geger! Bayi Perempuan Ditemukan di Depan Toko Roti di Kota Magelang dalam Kondisi Demam
Untuk penyelidikan lebih lanjut dilakukan pemeriksaan CCTV lainnya untuk mengetahui secara jelas.
Kapolres mengungkapkan jika saat ditemukan kondisi bayi tanpa mengenakan selimut dengan kondisi wajah agak sedikit membiru dan menangis dengan kencang.
"Bayi hanya memakai baju lengan dan celana pendek tanpa selimut ditaruh begitu saja di trotoar depan toko," ungkap Kapolres.
Yolanda melihat kondisi bayi yang kedua kalinya. Untuk memastikan kondisinya sudah membaik tidak seperti waktu awal ditemukan kondisi demam dan sedikit membiru.
dr Arifah, dokter Jaga di IGD RSUD Budi Rahayu memastikan bayi perempuan itu baru berusia sehari dan saat ini sudah dalam kondisi baik dan stabil. Saat awal ditemukan bayi tersebut dalam kondisi demam.
"Sudah tidak demam, sudah ditangani dokter spesialis anak yang terus memeriksa kondisi bayi," terangnya.
BACA JUGA:Karyawati Minimarket Ini Melahirkan di Tempat Kerja Terekam CCTV, Sayang Bayinya Tak Selamat
Sebelumnya, salah seorang karyawan Toko Roti Paula di Jalan Ahmad Yani Kedungsari, Kecamatan Magelang Utara, Kota Magelang, menemukan sesosok bayi perempuan di depan toko tempat ia bekerja.
Namun saat ia hendak membuka tokonya setelah subuh, ia mendengar suara tangisan bayi. Ketika berada di depan gerbang, dia melihat ada sesosok bayi yang tengah menangis di pojokan gerbang toko.
Karyawan tersebut akhirnya menelpon rekannya dan berencana membawa bayi itu ke Markas Polsek Magelang Utara.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: magelang ekspres