Rekomendasi Staycation Nyaman di Omah Sebumi Magelang Nikmati Sensasi Pedesaan

Rekomendasi Staycation Nyaman di Omah Sebumi Magelang Nikmati Sensasi Pedesaan

Rekomendasi Staycation Nyaman Sensasi Pedesaan Sembari Memandang Pesona Gunung Sumbing di Omah Sebumi-google maps-novem gunharie vera

MAGELANGEKSPRES -- Omah Sebumi yang berada di Magelang dapat menjadi salah satu destinasi wisata keluarga yang nyaman untuk menghabiskan waktu liburan diakhir tahun.

Di sini kamu dan keluarga dapat staycation dengan nyaman sembari menikmati sensasi pedesaan yang kental.

Lokasi Omah Sebumi ini tepatnya berada di Dusun Kanci, Salamkanci, Kecamatan Bandongan, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.

Jika kamu dari pusat Kota Magelang kamu akan menempuh jarak kurang lebih 23 menit dengan jarak temouh sekitar 9,2 km untuk menuju ke Omah Sebumi ini.

Di sini kamu akan disuguhkan pemandangan persawahan yang membentang.

Karena Omah Sebumi dikelilingi oleh sawah juga pemandangan dari pesona Gunung Sumbing yang indah.

BACA JUGA:Studio Alam Gamplong Yogyakarta, Rekomendasi Aesthetic Place untuk Liburan Akhir Tahun

Penginapan atau rumah staycation yang disediakan memiliki konsep unik dengan dinding rumah yang terbuat dari kayu serta anyaman bambu yang bernama rumah limasan.


Rekomendasi Staycation Nyaman Sensasi Pedesaan Sembari Memandang Pesona Gunung Sumbing di Omah Sebumi-google maps-novem gunharie vera

Selain menawarkan staycation yang nyaman dengan sensasi asri pedesaan, di sini juga menawarkan sisi edukasi.

Bagi kamu yang tertarik dengan pertanian, sawah yang menghampar luas dengan beberapa kebun yang ditanami sayur.

BACA JUGA:Cuma 2 Jam dari Jogja, Nikmati Pengalaman Glamping di Kaki Gunung Sumbing

Di sawah seperti pada umumnya ditanami padi.

Dengan ini kamu dapat mendapat edukasi berupa praktik dalam sistem minatani.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: