Nikmati Liburan Akhir Tahunmu di Taman Seribu Cinta Magelang yang Punya Grojogan Tercantik dan Indah !

Liburan Akhir Tahun di Taman Seribu Cinta Magelang yang Punya Grojogan-Muhammad Nurokip_Channel & @wisatausa-Youtube & Instagram
Sehingga bila berkunjung disini, wisatawan tak hanya akan menemukan hijaunya rerumputan taman melainkan juga aliran sungai yang menyegarkan.
Bahkan wisata alam di Magelang ini memiliki panorama unik yang tak biasa.
Pasalnya pada area taman saja, wisatawan sudah akan menjumpai bentuk rerumputan yang membentuk simbol hati.
BACA JUGA:Rekomendasi Tempat Berswafoto Unik di Silancur Highland Ada Taman Bunga Hydrangea di Magelang
Sedangkan menilik pada aliran sungai, terdapat Grojogan atau air terjun cantik bertingkat 2 yang mengaliri air Sungai Blongkeng dengan derasnya.
Pesona alam yang mempesona ini akan terlihat lebih memukau jika pada saat musim penghujan sebab debit air yang menjadi besar.
Namun sungai ini dikatakan tak pernah mengalami banjir sehingga terbilang tetap aman untuk turun dan bermain air.
Namun wisatawan tentu saja juga harus memperhatikan kondisi aliran sungai yang terlihat begitu deras atau cenderung tidak demikian.
Berdasarkan berbagai sumber, Sungai Blongkeng bahkan biasanya kerap menjadi sarana rekreasi wisata anak yang mengadakan sesi Outbond yang menyenangkan.
BACA JUGA:Asyiknya Liburan Akhir Tahun 2023 Di Taman Wisata Kopeng Salatiga
Akan tetapi pada musim kemarau tiba Sungai Blongkeng umumnya hanya akan mengaliri Grojogan ini dengan debit air yang kecil.
Jika sedang berada di Taman Seribu Cinta, wisatawan dapat menaiki berbagai wahana permainan yang sangat cocok ditumpangi oleh anak-anak.
Atau apabila hendak beristirahat disini, wisatawan dapat menggunakan area gazebo atau bahkan mushola sebagai tempat peribadahan.
Terdapat pula area toilet yang dapat digunakan oleh umum.
Oleh sebabnya, menghabiskan masa liburan akhir tahun disini bersama anak dan keluarga begitu menyenangkan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: