Timnas Indonesia Berpeluang Lolos 16 Besar, Vietnam Jadi Tim Pertama yang Angkat Koper Lebih Awal

Timnas Indonesia Berpeluang Lolos 16 Besar, Vietnam Jadi Tim Pertama yang Angkat Koper Lebih Awal

Kemenangan Indonesia buat Vietnam gagal lolos grup--TANGKAPAN LAYAR-Instagram

Hal ini menunjukkan kompleksitas regulasi AFC yang mengutamakan pertarungan langsung antar tim.

Kemenangan Timnas Indonesia bukan hanya memberikan tiga poin, tetapi juga membuka peluang lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023.

BACA JUGA:Prediksi Laga Timnas vs Vietnam Piala Asia 2023, Ini Catatan Rekor Buruk Keduanya

Posisi Timnas Indonesia di FIFA juga mengalami peningkatan signifikan setelah mengalahkan Vietnam.

Awalnya berada di peringkat ke-147 setelah kalah dari Irak.

Namun kemenangan atas Vietnam membawa Timnas Indonesia naik lima posisi ke peringkat ke-142.

Sementara itu, Vietnam turun peringkat ke-99.

BACA JUGA:Merasa Dirugikan Gol Kontroversial Irak, PSSI Resmi Kirim Protes Ke AFC

Pertandingan penutup babak grup D Piala Asia 2023 akan mempertemukan Timnas Indonesia dengan Jepang, yang akan menjadi penentu langkah selanjutnya bagi kedua tim.

Sementara di pertandingan lainnya raksasa Asia Jepang berhasil ditumbang oleh Irak yang bermain konsisten dalam penyisihan Piala Asia 2023 ini.

Irak berhasil menang dengan skor 2-1.

Dengan hasil ini, Irak memimpin klasmen dengan 6 poin diikuti Jepang di posisi kedua.

Sedangkan Indonesia berada di urutan ketiga dengan koleksi 3 poin.

Sementara Vietnam berada di posisi buncit dengan koleksi poin nol. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: