Pasar Ramadhan Rindam, Spot Berburu Takjil di Magelang yang Murah dan Menggiurkan!

Pasar Ramadhan Rindam, Spot Berburu Takjil di Magelang yang Murah dan Menggiurkan!

suasana Keramaian pasar ramadhan rindam -@magelang_info-tangkap layar instagram

Pasar ramadhan Rindam ini menyediakan berbagai pilihan kuliner Magelang mulai dari makanan tradisional hingga modern.

Pengunjung bebas memilih karena jajanan disini sangat variatif.

BACA JUGA:Dinginnya Hujan di Magelang Cocok Buat Kulineran Nasi Godog & Bakmi Pak Naryo Rindam Cita Rasa Legendaris

Mulai dari es durian, gorengan, telur gulung, aneka kue, dimsum dan masih banyak yang lain.

Bagi yang penasaran dengan pasar ramadhan Rindam ini, datang saja kesini mulai jam 15.00 WIB hingga 20.00 WIB.

Namun jangan datang terlalu mepet jam tutup karena biasanya banyak aneka kuliner yang sudah habis.

Waktu yang tepat untuk datang disini saat bulan ramadhan yaitu di jam 16.00 WIB.

Kita bisa olahraga dulu seperti jogging atau berjalan-jalan sambil menunggu waktu menunjukan hampir buka puasa.

BACA JUGA:Nikmati Kuliner Murah Meriah di Kopi Lumbung Matraman yang Punya Konsep Klasik Zaman dulu!

Saat waktu hampir buka telah tiba, pengunjung bisa langsung merapat untuk berburu kuliner yang dijajakan disana.

Pada masa awalnya, pasar ramadhan Rindam ini buka di tahun 2019 dan sempat tutup di tahun 2020 akibat covid.

Namun dibuka kembali pada tahun 2021 dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang berlaku.

Ide program pasar takjil ini merupakan ide yang cemerlang, karena program ini disambut antusias oleh warga Kota Magelang.

Hal ini dibuktikan selama bulan ramadhan, pasar takjil di Rindam ini tak pernah sepi pengunjung.

Disamping kepuasan para pengunjung, pedagang kuliner Magelang disini juga mendapatkan keuntungan yang fantastis.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: