Peninggalan Bersejarah Situs Liyangan Purbasari di Temanggung, Mari Ungkap Bagaimana Kisahnya!

Peninggalan Bersejarah Situs Liyangan Purbasari di Temanggung, Mari Ungkap Bagaimana Kisahnya!

Sejarah Situs Liyangan Purbasari di Temanggung--Sumber foto @jejakmasa.wordpress.com

MAGELANGESPRES -- Dikawasan lereng Gunung Sindoro, terdapat situs-situs kuno berejarah yang menarik untuk dibahas.

Bernama Situs Liyangan, lokasinya berada di Dusun Liyangan, Desa Purbosari, Kecamatan Ngadirejo, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah.

Peninggalan purbakala tersebut ditemukan oleh para penambang pasir pada tahun 2008.

Berdasarkan penelitian Balai Arkeologi Yogyakarta, peninggalan bersejarah yang dikenal dengan Situs Liyangan ini memiliki makna sejarah bagi Indonesia.

BACA JUGA:5 Spot Andalan Untuk Menyaksikan Keindahan Gunung Sumbing di Magelang-Temanggung

Situs tersebut diyakini merupakan bekas organisasi masyarakat pada masa kejayaan Mataram Kuno pada abad ke-9 Masehi yang terkubur lahar akibat letusan Gunung Sindoro.

Peninggalan bersejarah ini merupakan penemuan arkeologi spektakuler yang mencakup wilayah yang luas.

Di wisata bersejarah ini, para arkeolog menemukan bekas rumah, tanggul, candi, peralatan rumah tangga kuno, dan fosil padi.

Selain lokasi fisik bangunan, tim juga meneliti sistem pertanian kuno di pemukiman Liyangan.

Di kawasan ini diperkirakan terdapat lahan pertanian dengan sistem matang.

Hal ini mengacu pada jejak-jejak yang ditemukan, seperti adanya Yoni datar berbentuk lingkaran dengan ketebalan sekitar 20 sentimeter dan diameter 2 meter.

Yoni unik dan hanya bisa ditemukan di wisata sejarah Liyangan Temanggung.

Seperti bangunan pertanian masa kini yang bertingkat dan yoninya berada di teras paling tinggi.

BACA JUGA:Surga Sunrise di Temanggung Embung Bansari Pesona Alam Tersembunyi di Lereng Sindoro Yuk Mampir!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: