Lomba Pos Kamling di Kota Magelang, Sebagai Ajakan Pesan Kamtibmas Hingga Rayakan HUT Bhayangkara Ke-78
Polres Magelang Kota rayakan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-78 dengan pengadaan lomba Pos Keamanan Lingkungan (Kamling) yang berada di bawah naungan Polda Jateng pada Jumat, (7/5) malam.--
Retno juga mengatakan, kegiatan perlombaan pos kamling yang diselingi edukasi dari pihak kepolisian ini sangat bermanfaat dan dapat memberikan informasi untuk masyarakat.
"Edukasi yang diberikan oleh Kepolisian tentang bagaimana cara meningkatkan sistem keamanan lingkungan sangat bermanfaat serta mengedukasi kami," tuturnya.
BACA JUGA:Polisi Buru Ayah Biologis Bayi Meninggal di Tempat Sampah Kota Magelang
Tambahnya, pos kamling adalah fasilitas masyarakat yang memiliki peran yang sangat krusial di tingkat Rukun Warga (RW), Rukun Tetangga (RT), hingga kelurahan.
Kegiatan perlombaan pos kamling ini dihadiri oleh sejumlah tokoh masyarakat seperti Lurah Kemirirejo, Kasie Trantib Kelurahan Kemirirejo, Bhabinkamtibmas Kelurahan Kemirirejo, Bhabinsa Kemirirejo, Ketua RW 04, seluruh Ketua RT, serta warga sekitar RW 004 Kelurahan Kemirirejo.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: magelang ekspres