KPU Temanggung Mulai Distribusikan Logistik Pilkada, Hari Pertama untuk 10 Kecamatan

KPU Temanggung Mulai Distribusikan Logistik Pilkada, Hari Pertama untuk 10 Kecamatan

DISTRIBUSI. Sejumlah pekerja sedang memasukan logistik Pilkada ke dalam truk boks di gudang KPU Temanggung, Sabtu 23 November 2024-SETYO WUWUH-MAGELANG EKSPRES

TEMANGGUNG, MAGELANGEKSPRES.COM - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Temanggung mulai mendistribusikan logistik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 ke tingkat Kecamatan Sabtu 23 November 2024.

Ketua KPU Temanggung Henry Sofyan Rois mengatakan, sesuai dengan rencana, distribusi logistik dimulai hari Sabtu, 23 November 2024, dan distribusi akan selesai pada 24 November 2024.

"Distribusi logistik direncakan selesai dalam waktu dua hari kerja, tanggal 23 dan 24 November," terang Henry, Sabtu, 23 November 2024.

BACA JUGA:KPU Temanggung Prioritaskan Distribusi Logistik Pilkada 2024 ke Daerah Terpencil dan Perbatasan

Ia menjelaskan, dari 20 kecamatan yang ada di Kabupaten Temanggung, pada hari pertama distribusi logistik akan dilakukan untuk 10 kecamatan.

Adapun 10 kecamatan dimaksud yakni, Kecamatan Tretep, Wonoboyo, Bejen, Candiroto, Bansari, Kledung, Ngadirejo, Parakan, Bulu dan Kecamatan Kranggan.

"Hari pertama ini hanya di 10 kecamatan tersebut, sisanya akan dilanjutkan besok (Minggu_red)," terang Henry.

BACA JUGA:KPU Temanggung Pastikan Logistik Pilkada 2024 Siap 100% 

Ia menyampaikan, jumlah logistik yang diterima di masing-masing kecamatan berbeda-beda.

Jumlah logistik yang dikirimkan berdasarkan jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) di kecamatan masing-masing.

Logistik untuk Kecamatan Tretap jumlahnya 70 kotak suara, Wonoboyo 90 kotak suara, Bansari 84 kotak suara, Kledung 96 kotak suara, Bejen 72 kotak suara, Candiroto 106 kotak suara, Ngadirejo 172 kotak suara, Parakan 164 kotak suara, Bulu 156 kotak suara, dan Kranggan 160 kotak suara.

BACA JUGA:KPU Temanggung Pastikan Logistik Pilkada 2024 Siap Didistribusikan Tepat Waktu

Selain kotak suara juga dikirimkan logistik lainnya seperti bilik suara, serta perlengkapan lainnya yang tidak dimasukan ke dalam kotak suara.

"Jumlah logistik itu sesuai dengan jumlah TPS dikalikan 2, karena setiap TPS aka mendapatkan kotak suara untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah, serta kotak suara untuk Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Temanggung," jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: temanggung ekpsres