Resmi Dilantik! Agus Setyawan-Nadia Muna Pimpin Temanggung, Cetak Sejarah di Istana Negara

Resmi Dilantik! Agus Setyawan-Nadia Muna Pimpin Temanggung, Cetak Sejarah di Istana Negara

DILANTIK. Agus Setyawan dan Nadia Muna resmi dilantik sebagai Bupati dan Wakil Bupati Temanggung periode 2025-2030.-Dok pemkab Temanggung -TEMANGGUNG EKSPRES

TEMANGGUNG, MAGELANGEKSPRES.ID - Agus Setyawan dan Nadia Muna resmi dilantik sebagai Bupati dan Wakil Bupati Temanggung periode 2025-2030.

Pelantikan dilakukan oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Negara pada Kamis (20/2), bersamaan dengan kepala daerah terpilih lainnya.

Momen ini menjadi sejarah baru dalam perpolitikan Indonesia, karena untuk pertama kalinya pelantikan kepala daerah digelar serentak di Istana Negara.

BACA JUGA:Agus Setyawan-Nadia Muna Resmi Menjadi Bupati dan Wakil Bupati Temanggung 2024, Pelantikan Dijadwalkan Februar

BACA JUGA:Agus Gondrong Tolak Karangan Bunga, Minta Bibit Tanaman Sebagai Ucapan Selamat

"Bangga bisa menjadi bagian dari sejarah Indonesia. Semoga ini menjadi awal bagi kami untuk bekerja lebih baik dalam melayani masyarakat," ujar Agus, yang akrab disapa Agus Gondrong.

Dalam kesempatan tersebut, Agus menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi selama Pilkada 2024.

Ia juga mengajak masyarakat untuk bersatu membangun Temanggung agar lebih maju dan sejahtera.

BACA JUGA:Pelantikan Pengurus Baru Fatayat NU, Ini Pesan Bupati Temanggung

BACA JUGA:Ahli Waris Eks Panwaslucam Gemawang Terima Santunan Rp42 Juta dari BPJS Ketenagakerjaan

“Mari kita bergandengan tangan mewujudkan Temanggung yang lebih baik dan lebih bahagia,” ajaknya.

Sebagai mantan Kepala Desa Campurejo, Kecamatan Tretep, selama tiga periode, Agus juga mengapresiasi berbagai ucapan selamat, khususnya dalam bentuk bibit tanaman.

Menurutnya, hal ini tidak hanya mendukung kelestarian lingkungan, tetapi juga membantu roda ekonomi para pedagang bibit.

BACA JUGA:Rumah Produksi Keripik Singkong di Temanggung Ludes Terbakar, Kerugian Puluhan Juta!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: temanggung ekpsres