Peneliti Sebut Ikan Uceng Asli Temanggung Terancam Punah, Ini Penyebabnya
Ikan Uceng Asli Temanggung --
TEMANGGUNG, MAGELANGEKSPRES.DISWAY.ID - Tim peneliti Politeknik Ahli Usaha Perikanan (AUP) Jakarta telah melakukan penelitian terhadap Ikan Uceng (Nemacheilus fasciastus) di kawasan perairan umum Kabupaten Temanggung.
Dari penelitian tersebut ditemukan permasalahan internal dan eksternal yang mengancam spesies Ikan Uceng. Permasalahan eksternal tertinggi disebabkan oleh adanya introduksi spesies invasif jenis ikan Hampal/Palung (Hampala macrolepidota CV).
Penelitian disampaikan pada Seminar Internasional, International Seminar on Fish and Fisheries Sciences dilaksanakan di Bali 6-7 Juni 2023 yang diadakan oleh Masyarakat Iktiologi Indonesia (MII).
BACA JUGA:Peluang Usaha Ternak Domba Ras Temanggung, Modal Kecil Cuan Mengalir
Penyampaian hasil penelitian diwakilkan oleh Bela Rahma Sayida taruni Politeknik Ahli Usaha Perikanan (AUP/STP) yang juga merupakan putri daerah Kabupaten Temanggung.
Penelitian dilakukan dengan melibatkan nelayan uceng di sekitar Sungai Progo Desa Guntur Kecamatan Temanggung.
--
Dari penelitian tersebut ditemukan bahwa terdapat kecenderungan penurunan stok Ikan Uceng disebabkan karena introduksi spesies ikan invasif ikan Hampal/Palung (Hampala macrolepidota CV).
Introduksi spesies dilakukan oknum yang tidak bertanggung jawab tanpa memperhatikan dampak ekologi yang menyebabkan keseimbangan ekosistem terganggu.
Menyebabkan spesies Ikan Uceng kalah bersaing hingga menyebabkan kepunahan.
Hasil penelitian didukung data sekunder berupa data produksi tangkapan Ikan Uceng dari Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan (DKPP) Kabupaten Temanggung yang menunjukan penurunan stok keseluruhan dari tahun 2020-2022 sebesar 12% salah satunya disebabkan introduksi spesies ikan invasif.
Komposisi jenis ikan yang berada di dalam suatu perairan terdiri dari ikan asli dan ikan asing atau ikan introduksi. Ikan asli adalah ikan yang hidup pada suatu perairan yang juga ditemukan dan dapat hidup di perairan lainnya.
Ikan introduksi adalah ikan asing yang berasal dari luar kawasan perairan yang kemudian dimasukkan ke sebuah perairan dengan tujuan tertentu. Secara umum definisi introduksi spesies merupakan upaya atau usaha sadar atau tidak sadar memasukkan suatu jenis hewan atau tumbuhan ke dalam satu habitat yang baru.
BACA JUGA: Sejumlah SD Kekurangan Murid, Disdikpora Belum Bisa Dipastikan Regrouping
Dalam melakukan introduksi spesies harus diperhatikan beberapa dampak lingkungan yang mengarah pada keberadaan spesies asli di perairan tersebut. Tidak hanya ditujukan untuk tujuan tertentu tetapi harus juga menerapkan prinsip keberlanjutan dalam suatu ekosistem.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: magelang ekspres