MAGELANGEKSPRES -- Berkunjung ke Taman Kali Progo Temanggung yang menawarkan pengalaman wisata gratis dengan berbagai spot hiburan menarik nan syahdu.
Taman yang dikelola langsung oleh Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Temanggung menjadi destinasi rekreasi bagi masyarakat sekitar.
Pasalnya, Taman Kali Progo bukan sekadar taman biasa, melainkan tempat yang memiliki daya tarik unik untuk menikmati waktu santai.
BACA JUGA:Lomba Mancing HUT Temanggung ke-188, Jaga Ekosistem Kali Progo
Salah satu pedagang perempuan, Trini mengatakan bahwa, tempat ini sangat sering disambangi oleh keluraga maupun para remaja.
Sebab, Taman Kali Progo terdapat beberapa hiburan seru seperti becak mini, otoped (skuter listrik), mancing mainan, hingga melukis di atas styrofoam.
"Tidak ada tiket masuk, hanya bayar sewa parkir Rp 2.000. Terdapat biaya tambahan bagi anak yang ingin menyewa permainan di sini," jelas Trini kepada Magelang Ekspres pada Sabtu, 24 Februari 2024.
BACA JUGA:Tabur Bunga di Jembatan Kali Progo, Peringati Hari Pahlawan dan HUT Temanggung
Biaya sewanya juga sudah sangat terjangkau, kata Trini, dengan membayar Rp 10 ribu sudah bisa nikmati becak mini sepuasnya.
Tidak hanya anak-anak, para remaja yang berkunjung juga disediakan hiburan seperti memberi makan rusa hingga memancing.
Tersedia juga area camping ground dan enam gazebo untuk bersantai dan menikmati suasa syahdu dari aliran Kali Progo.
BACA JUGA:Nglukis Bareng Komunitas Catec di Taman Kali Progo Temanggung
"Di bawah dekat kali juga ada panggung biasanya buat bikin konten anak-anak muda,"imbuh Trini.
"Kemarin pas Imlek, Komunitas Tionghoa juga tebar benih ikan di sungai kali Progo itu, jadi ikannya banyak," tambahnya sambil terkekeh.
Selain itu, Taman Kali Progo juga sering dimanfaatkan oleh berbagai pihak untuk melakukan acara.