MAGELANG, MAGELANGEKSPRES.COM -- Komando Rayon Militer (Koramil) 05/Secang menyerahkan santunan kepada 40 anak yatim piatu se kecamatan Secang, di Aula Kecamatan Secang, Rabu(6/11).
Pemberian santunan merupakan rangkaian HUT TNI ke-79, bekerja sama dengan stakeholders instansi terkait, Baznas Kabupaten Magelang, dan Bank Bapas 69.
Danramil 05/Secang Kapten Arm Sutikno mengatakan, kegiatan santunan ini bertujuan untuk membantu meringankan beban keluarga yang sekaligus mendekatkan kehadiran TNI di tengah masyarakat.
BACA JUGA:Koramil dan Polsek Borobudur Bersatu Bantu Warga Kurang Mampu Terdampak Covid-19
BACA JUGA:Meriah! Hari Pertama HUT RI Kelurahan Secang di Magelang Gelar Karnaval Pembangunan
"Santunan yang diberikan berupa uang dan paket bingkisan," ujarnya, Rabu, 6 November 2024.
Dia menjelaskan bahwa santunan ini adalah wujud rasa syukur dan kepedulian sosial TNI, kepada sesama.
"Ini juga sebagai wujud nyata TNI dalam mengamalkan 8 Wajib TNI yang di antaranya, menjadi contoh dan memelopori usaha-usaha untuk mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya," jelasnya.
BACA JUGA:BPJS Ketenagakerjaan Magelang Serahkan Santunan Pemilik Toko SRC
BACA JUGA:May Day, BPJS Ketenagakerjaan dan Pj Bupati Magelang Serahkan Santunan Ahli Waris
Sutikno menambahkan, pemberian santunan diharapkan dapat memicu kepekaan sosial di kalangan masyarakat.
"Sebab dengan berbagi bisa menumbuhkan rasa empati dan kepedulian terhadap sesama," tutur dia.
Sementara itu Supomo, Camat Secang menyampaikan penghargaan kepada TNI, khususnya Koramil Secang yang telah melaksanakan kegiatan santunan anak yatim-piatu.
"Alhamdulillah acara ini berlangsung dengan lancar dan khidmat anak-anak yatim piatu yang hadir tampak bahagia dan bersyukur atas perhatian yang diberikan Koramil," pungkasnya (*)