Santa Clause Hadir di Artos Mall, Bagi-Bagi Bingkisan ke Pengunjung Mall

Santa Clause Hadir di Artos Mall, Bagi-Bagi Bingkisan ke Pengunjung Mall

BINGKISAN. Santa Clause membagikan bingkisan kepada pengunjung Artos Mall dalam kegiatan rutin “Meet the Santa”.(foto: IST /magelang ekspres)--Magelangekspres.com

MAGELANG, MAGELANGEKSPRES.DISWAY.ID – Tidak lengkap rasanya jika perayaan hari raya natal tanpa didampingi oleh tokoh legenda Santa Clause. Untuk itu, Artos Mall Magelang menghadirkan Santa Clause untuk menghibur anak-anak dan pengunjung dalam program rutin tahunan besutan mereka dengan tajuk “Meet the Santa”.

Pria yang identik dengan baju serba merah, berjengot dan bertubuh gendut itu berkeliling ke seluruh sudut mall mulai dari tanggal 23-25 Desember 2022 pukul 15.00 WIB hingga bingkisan hadiah yang dibawa untuk anak-anak telah habis.

Hal tersebut dijelaskan oleh Public Relations (PR) Artos Mall Magelang, Andrita Ayu kepada wartawan 24 Desember 2022 melalui via telepon.

Ayu mengatakan, “Meet the Santa” merupakan wujud partisipasi Artos Mall dalam kegiatan Hari Raya Natal. Pihaknya ingin berbagi kebahagiaan dan suka cita bersama pengunjung Artos Mall.

“Kami bagikan hadiah ke anak-anak kecil, semua anak-anak yang mengunjungi Artos Mall sekaligus sebagai salah satu cara kami menghibur customer yang datang,” ujar Ayu.

Kantong berukuran jumbo yang dibawa sosok Santa Clause tersebut berisikan snack ringan yang dibungkus cantik untuk diberikan kepada penghunjung Artos Mall. Bingkisan snack yang dihadiahkan berisi macam-macam jajanan khas anak-anak kecil seperti Vita  Jelly, Macito, Blastoz, Chizmill, The Gelas, Krisbee, dan Olala Jelly Drink.

“Nanti Santa akan berkeliling setiap lantai untuk menyapa anak-anak, pengunjung juga diijinkan berfoto bersama secara gratis,” terangnya.

Selain berbagai kebahagiaan lewat kedatangan Santa Clause, Mall terbesar di Magelang itu juga menyuguhkan berbagai promo menarik penutupan akhir tahun melalui program unggulan yaitu Artos Sopaholic Reward.

“Kita juga voucher khusus potongan Rp 50.000-100.000 bagi penghunjung yang bertransaksi menggunakan kartu kredit Bank Mandiri,” pungkas Ayu. (mg4)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: magelangekspres.com