Honda Meluncurkan Motor Matik Dengan Harga Murah Tapi Nggk Murahan
Honda Dio H-Smart --
MAGELANGEKSPRES.DISWAY.ID - Honda resmi meluncurkan Honda Dio H-Smart di India, Motor matik tersebut merupakan varian mutakhir dari keluarga Dio yang telah meluncur lebih dulu.
Disitat dari Hindustantimes, Honda Dio H-Smart masih mengadopsi desain versi regular, yakni berdimensi kompak dengan perpaduan aksen mematah dan membulat di sejumlah bagian. Lampu utama atau headlamp-nya masih berukuran besar dengan pola menyerupai huruf 'V'.
Nuansa 'motor India' pada Honda Dio H-Smart terasa kental di bagian tengah hingga ke belakang. Pabrikan mendesain tubuhnya agak gemuk dengan ukuran roda belakang yang jauh lebih kecil dibandingkan ban depan.
BACA JUGA:Suzuki Luncurkan Mobil Super Irit, 1 Liter Bisa Untuk Jarak 25 Kilometer
Selain itu, joknya dirancang tebal dan pijakan kakinya dibuat lebar.
Meski secara keseluruhan tak berubah, namun kendaraan entry level tersebut mendapat riasan tipis-tipis di bagian warna dan stripping. Honda Dio H-Smart terlihat lebih sporty dan segar dibandingkan versi regular.
Berstatus sebagai varian tercanggih, Dio H-Smart telah dibekali berbagai fitur kekinian. Salah satu yang paling spesial adalah teknologi smart key atau kunci pintar yang hanya mengandalkan remot untuk menjalankan fungsinya.
Dengan sistem answer back yang ada di smart key, pemilik bisa mencari kendaraan yang diparkir di tempat ramai. Selain itu, fungsi motor baru bisa dijalankan ketika remot berada 2 meter di sekitar kendaraan.
Selain fitur tersebut, pabrikan juga membekalinya dengan sejumlah fitur standar, seperti pencahayaan LED, idling stop system (ISS), bagasi yang bisa menyimpan helm, dan masih banyak lagi. Sayangnya, sistem pengereman motor tersebut masih tromol, belum cakram.
BACA JUGA:Motor Bebek Super Irit Ini Hanya Seharga 20 Jutaan
Honda Dio H-Smart masih menggunakan mesin 109 cc bersilinder satu dengan muntahan tenaga 7,8 hp dan torsi 9 Nm. Motor matik tersebut dibanderol sangat murah, yakni 77.712 rupee atau sekira Rp 14,02 juta.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: