516 Sekolah Jenjang SD dan SMP Negeri di Wonosobo Gelar MPLS Serentak, Ini Tujuannya
Suasana upacara pembukaan MPLS di salah satu SMP negeri di Wonosobo, Senin 17 Juli 2023.-MOHAMMAD MUKAROM-MAGELANG EKSPRES
WONOSOBO, MAGELANGEKSPRES.DISWAY.ID - Total sebanyak 516 sekolah negeri di jenjang SD dan SMP di Wonosobo menggelar Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) secara tatap muka. Kegiatan tersebut dimulai pada Senin, 17 Juli 2022 di masing-masing lembaga pendidikan formal.
Kepala Bidang Bina Program dan Pengembangan, Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Wonosobo, Lintang Esti Pramanasari menilai, kegiatan MPLS tahun ini ada perbedaan dengan tahun-tahun sebelumnya.
"MPLS tahun ini berbeda karena kita sekarang sudah endemi. Kalau tahun 2022 kegiatannya tatap muka tapi dengan protokol kesehatan (prokes) yang ketat. Sedangkan di tahun sebelumnya, MPLS dilakukan daring," kata Lintang Esti Pramanasari.
BACA JUGA:Masih Percaya Mitos? Sebagian Masyarakat Wonosobo Enggan Menjalin Pernikahan di Bulan Muharram
Ia menyebutkan, sebanyak 516 sekolah negeri tersebut terbagi yaitu sebanyak 444 SD dan 72 jenjang SMP.
Kemudian total jumlah peserta didik baru jenjang SD dan SMP se-Kabupaten Wonosobo tercatat sebanyak 13.494 siswa.
"Kalau SD jumlah siswanya ada 7.104, sedangkan yang SMP 6.390 siswa. Jadi, total keseluruhan yang ikut MPLS sebanyak 13.494 siswa," ungkapnya.
Lintang Esti Pramanasari mengatakan, populasi peserta didik baru tersebut berdasarkan jalur-jalur yang telah ditetapkan oleh pemerintah pusat.
BACA JUGA:4.879 Pengantin di Wonosobo Tidak Dapatkan Program Pra Nikah Tahun 2022
Jalur-jalur penerimaan peserta didik baru (PPDB) itu meliputi jalur prestasi, afirmasi, zonasi, hingga perpindahan tugas orangtua.
"Untuk SMP ada 4 jalur, dan SD juga sama kecuali jalur prestasi. Semua jalur sudah terisi oleh 13.494 siswa tersebut," jelas Lintang.
Dia berharap agar pelaksanaan MPLS dapat dijalankan dengan baik sebagai tujuan pengenalan antara siswa, guru, dan berbagai hal di lingkungan sekolah.
"MPLS itu tidak hanya siswa harus mengenal guru dan sekolah. Tapi juga sebaliknya, guru juga harus kenal dengan siswa," ucapnya.
BACA JUGA: Di Wonosobo Musim Nikah Tahun 2023 Lebih Kecil Dibanding Tahun 2022
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: magelang ekspres