Aksi Solidaritas, Warga Magersari Datangi Polres Magelang Kota

Puluhan warga Barakan, Kelurahan Magersari mendatangi Polres Magelang Kota, Senin, 4 September 2023 pagi. -HUNI WEJANG/MAGELANG EKSPRES-MAGELANG EKSPRES
Prabu mengatakan, jika seandainya waktu itu admin medsos tersebut mau mengulik informasi lebih dalam sedikit saja, tentunya akan didapat adalah informasi yang benar.
"Maka pada hari ini, terkait kejadian tersebut kan akhirnya Mas Pamong selaku koordinator keamanan harus menjalani proses hukum. Nah itu sebagai bentuk solidaritas temen-temen warga Barakan, terutama dari RW 06, 07 dan RW 10 untuk mendukung Mas Pamong. Dan juga minta kebijakan dari pihak kepolisian agar mungkin kasus ini bisa ditindaklanjuti dengan restorasi justice tanpa harus di persidangan,” terangnya.
Prabu menambahkan, pihaknya bersama warga Barakan melakukan upaya ini adalah sebagai bentuk kepedulian, karena setidaknya dari tahun 2015, Mas Pamong punya peran yang sangat luar biasa. Selama itu, Mas Pamong dinilai berperan dalam menjaga keamanan dan keterlibatan masyarakat terutama di wilayah Barakan.
Upaya ini juga sebagai bentuk dukungan terhadap Mas Pamong agar lebih dimudahkan dalam menghadapi aemua ini.
BACA JUGA:Ini Alasan Walikota Magelang Pilih Hamzah Kholifi Jadi Sekda
Kedatangan warga Barakan diterima oleh Wakapolres Magelang Kota Kompol Budiyuwono Fajar Wisnugroho, Kabag Ops, Kasat Reskrim, Kasat SDM, dan Kapolsek Magelang Selatan.
Dalam hal ini, pihak Polres Magelang Kota tetap akan melakukan tindakan hukum dengan pertimbangan apa yang disampaikan warga Barakan.
Masalah ini juga akan disampaikan kepada pimpinan agar ada kebijakan lebih lanjut.
Sementara Ketua RW 7, Santoso memberikan klarifikasi bahwa dirinya tidak memberikan keterangan apapun terkait kejadian itu seperti yang sudah ditulis oleh media.
"Saya tidak memberikan keterangan apapun, dan kejadian saat itu pun saya tidak tahu. Saya hanya datang ke lokasi hanya sebagai pemangku wilayah saja. Tidak lebih," tegasnya. (mg3)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: magelang ekspres