Warisan Dunia! UNESCO Resmi Tetapkan Sumbu Filosofi Jogja

Warisan Dunia! UNESCO Resmi Tetapkan Sumbu Filosofi Jogja

SUMBU FILOSOFI JOGJA--

MAGELANG EKSPRESS--Sumbu Filosofi Jogja akhirnya ditetapkan sebagai warisan dunia oleh UNESCO pada 18 September 2023 lalu.

Penetapan ini dilaksanakan pada sidang ke-45 WHC atau World Heritage Committee di Riyadh, Arab Saudi.

Letak Sumbu Filosofi ini berada di dekat pusat kota Yogyakarta, meliputi dua kawasan cagar budaya yakni Kraton dan Malioboro.

Bagi yang belum tahu, Sumbu Filosofi Jogja ini bukanlah berbentuk benda seperti monumen.

Akan tetapi, merupakan konsep tata ruang yang penuh sejarah.

Konsep tata ruang ini membentuk garis tegak imajiner dengan filosofi yang bermakna.

Garis tegak imajiner tersebut meliputi tiga tempat sebagai komponen utama, yakni Tugu Pal Putih, Kraton Ngayogyakarta Hadiningrat, dan Panggung Krapyak.

BACA JUGA:Rekomendasi Kuliner Legendaris di Jogja Selain Gudeg yang Jarang Diketahui Orang!

Dari tiga tempat tersebut apabila ditarik akan membentuk suatu garis lurus, dan itulah yang dikenal sebagai Sumbu Filosofi Yogyakarta.

Meskipun warisan dunia bukan benda, akan tetapi tempat ini dijaga dengan keontetikan serta filosofinya.

“Sumbu Filosofi ini bukan benda, jadi perlu ekstra dalam penjagaannya.

Di dalamnya ada perencanaan dan pengamalan bersama masyarakat.

Bagaimana masyarakat kota Jogja dan Bantul, dilibatkan untuk ikut menjaga.

Kami akan berjalan dengan dan akan menghasilkan tindak bersama,” ujar Beny di Gedhong Wilis.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: