24 SDN Wonosobo Ikuti Lomba PBB Tingkat Kabupaten

24 SDN Wonosobo Ikuti Lomba PBB Tingkat Kabupaten

LOMBA. Salah satu peserta lomba PBB jenjang SDN tingkat kabupaten di halaman Gedung Sasana Adipura Kencana Wonosobo, Senin (9/10). -Mohammad Mukarom-magelangekspres

WONOSOBO, MAGELANGEKSPRES - Sebanyak 24 SD Negeri di Kabupaten WONOSOBO turut mengikuti lomba Pasukan Baris-berbaris (PBB). Pelaksanaanya di halaman Gedung Sasana Adipura Kencana, Senin 9 Oktober 2023.

Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Tono Prihartono mengatakan, lomba tersebut sebagai upaya untuk mewujudkan pendidikan karakter di kurikulum merdeka belajar.

"Ini untuk latihan bagi anak-anak kita di jenjang SDN. Bagaimana bentuk pendidikan karakter dapat menjadi representatif penerapan kurikulum merdeka belajar," katanya saat diwawancara, Senin (9/10) di halaman Gedung Sasana Adipura Kencana Kabupaten Wonosobo.

BACA JUGA:Studi Jurnalistik, Polres dan PWI Wonosobo Jalin Sinergi

Diungkapkan, 24 grup peserta lomba PBB di masing-masing sekolah terdiri dari 18 - 19 orang yang merupakan delegasi dari berbagai kecamatan di Wonosobo.

"Tidak semuanya ikut lomba ini. Karena ini sistemnya masing-masing sekolah mendaftarkan diri dan telah diseleksi oleh masing-masing kecamatan untuk menjadi perwakilan," terangnya.

Tidak hanya lomba PBB, peserta juga menampilkan peragaan seraya menyanyikan yel-yel untuk dinilai oleh dewan juri lokal maupun juri dari luar daerah yang didatangkan pada event tersebut.

Dewan juri akan memberikan nilai dari segi kekompakan, keserasian, kedisiplinan, ketegasan. Kemudian ada penilaian ekspresi yang memperlihatkan kefokusan peserta, hingga penilaian kreativitas dalam membawakan yel-yel.

BACA JUGA:Perdana Pasca Covid 19, Sobo Craft Wonosobo 2023 Kembali Digelar

Diungkapkan, lomba tersebut tidak hanya diikuti oleh pelajar di jenjang SD, melainkan juga ada peserta dari jenjang SMP dan SMA dengan kategori penilaian yang berbeda-beda di setiap tingkatannya.

Untuk jenjang SD, lomba hanya dilaksanakan selama sehari pada Senin (9/10). Kemudian untuk jenjang SMP akan diselenggarakan selama dua hari pada 11-12 Oktober, dan SMA dilaksanakan pada 15-16 Oktober mendatang.

"Yang SD kita fokus di PBB dan yel-yel. Kalau SMP dan SMA kita fokus di PBB dan juaranya akan digadang menjadi anggota paskibra Wonosobo," ujarnya.

Dirinya berharap, agenda tersebut sekiranya dapat menjadi dorongan motivasi bagi peserta didik, terutama dalam menerapkan kedisiplinan dan kekompakan. (mg7)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: