Unggas di Wonosobo Terancam Terjangkit Berbagai Penyakit

Unggas di Wonosobo Terancam Terjangkit Berbagai Penyakit

Unggas di Wonosobo Terancam Terjangkit Penyakit--

WONOSOBO, MAGELANGEKSPRES - Kepala Bidang Peternakan, Dinas Pangan Pertanian dan Perikanan (Dispaperkan) Wonosobo, Heri Prasetyo mengungkapkan, pada musim pancaroba akan berpotensi penyebaran penyakit bagi ternak unggas, Rabu (25/10) saat dihubungi via seluler.

"Khususnya di sini adalah ternakan ayam yang berpotensi besar terjangkit beberapa penyakit di musim pancaroba," ungkapnya.

Kabid Heri Prasetyo menyebutkan, penyakit yang rawan menjangkit ke hewan unggas, terutama ayam yaitu penyakit yang menyerang sistem pernapasan dan pencernaan seperti Chronic Respiratory Disease (CRD), Colibacillosis, Infectious Coryza (Snot) dan Newcastle Disease (ND).

BACA JUGA:Banyak Sapi dan Domba di Wonosobo Terkena Indigesti

Meskipun begitu, Heri tidak dapat memastikan untuk bisa fasilitasi peternak dalam memberikan layanan vaksinasi untuk unggas. Ia menyebut untuk sementara ini pihak dinas baru bisa melayani vaksinasi untuk hewan berjenis ruminansia seperti sapi, kerbau, dan domba.

"Peternak unggas sudah biasa mengalami ini di setiap tahunnya. Dan biasanya kalau untuk vaksin itu mereka melakukan sendiri, tidak melalui dinas," kata Heri.

Dirinya menyebutkan bahwa potensi penyebaran penyakit menular tersebut cukup banyak disebabkan oleh kondisi cuaca labil. Di samping itu, faktor lainnya juga dikarenakan ternak mengalami stres hingga mendapati gejala yang bermula dari demam.

Ia menyarankan agar peternak rutin memvaksinasi unggasnya selama kurang-lebih 4 bulan sekali untuk menjaga kestabilan daya tahan tubuh hewan ternak.

"Vaksin harus rutin dilakukan biar tubuhnya juga tetap fit, tidak demam, atau bahkan hingga terkena berbagai penyakit," tuturnya.

BACA JUGA:Masuk Grup E Liga 3 Jateng, PSIW Siapkan Formasi

Tak hanya itu, Heri juga mengimbau supaya dapat memberikan jumlah pakan yang cukup, sekitar 10 persen dari berat badan hewan. Tentunya memberikan pakan yang kuantitas dan kualitas baik bagi kondisi tubuh ternak.

"Tambahkan konsentrat juga buat hewan. Terus kandang juga harap rutin dibersihkan ya, karena itu bisa memicu stres pada unggas," pungkasnya. (mg7)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: magelang ekspres