Senjakala Village Bandongan, Cafe Estetik Ala New Zealand di Magelang yang Pesonanya Instagramable Banget !
Senjakala Village Bandongan, Cafe Estetik Ala New Zealand di Magelang yang Pesonanya Instagramable Banget [email protected]
MAGELANGEKSPRES -- Senjakala Village jadi hidden cafe terbaik di Bandongan Magelang yang punya nuansa ala New Zealand.
Jika melakukan perjalanan wisata di Magelang untuk berlibur di akhir pekan. Tak ada salahnya jika kamu mencoba menelusuri wilayah Kecamatan Bandongan yang punya rekomendasi hidden cafe estetik.
Rekomendasi cafe estetik di Magelang yang satu ini memiliki konsep tempat nongkrong yang instagramable. Dijamin, bila kamu berada disini kamu akan dibuat terpesona.
Sebab terdapat sebuah Cafe bernuansa ala bangunan Eropa yang dapat terlihat pada keseluruhan eksteriornya.
BACA JUGA:5 Aktivitas Seru di Air Terjun Kembang Soka, Hidden Paradise Cantik di Yogyakarta
Jika sedang berada disini, pengunjung akan dibuat terpana dengan pesonanya yang seakan-akan sedang benar-benar berada di New Zealand.
Cafe ini bernama Senjakala Village yang menjadi rekomendasi hidden cafe di Bandongan, Magelang dengan nuansa bangunan ala New Zealand.
Senjakala Village tepatnya berada di Mendak Utara, Banyuwangi, Kecamatan Bandongan, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.
Memandang Senjakala Village dari kejauhan saja tempat ini sudah memperlihatkan keeksotisan cafe yang begitu estetik. Tak saja pada bangunannya yang bergaya eropa.
Senjakala Village juga menjadi tempat bersantai yang memiliki panorama indah. Hal ini ditunjukkan dengan panorama Gunung Merapi serta Gunung Merbabu yang terlihat dengan anggunnya.
Pesona area outdoor Senjakala Village di Bandongan, Magelang ini juga semakin dimanjakan dengan area taman yang teramat luas.
Selain itu, area outdoor cafe estetik di Magelang ini juga memiliki fasilitas berupa kolam serta ayunan dengan rerumputan hijau membuatnya terlihat seperti area taman di sebuah negeri dongeng.
Keindahan yang terpancar melalui sisi outdoor Senjakala Village akan semakin disempurnakan oleh jejeran bagunan bergaya eropa yang begitu khas.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: