Bak Surga Tersembunyi di Magelang, Curug Gleyor di Lereng Gunung Sumbing Recommended Dikunjungi

Bak Surga Tersembunyi di Magelang, Curug Gleyor di Lereng Gunung Sumbing Recommended Dikunjungi

Curug Gleyor--INSTAGRAM

MAGELANGEKSPRES -- Penat dengan kesibukan sehari-hari yang melelahkan dan butuh tempat healing untuk menenangkan pikiran.

Ini dia salah satu objek wisata di Magelang yang belum banyak dilirik wisatawan adalah Curug Gleyor

Menikmati ketenangan dengan view curug dan suara air yang menyegarkan akan jadi ide healing murah meriah namun manjur. 

BACA JUGA:Tersembunyi di Tengah Hutan Pinus, Pesona Air Terjun Goa Slandak di Lereng Merbabu yang Menghipnotis Mata

Belum banyak yang mengetahui tentang curug ini sehingga jangan kaget jika tak banyak  yang datang.

Walaupun begitu curug tersembunyi ini patut dijadikan tujuan berlibur untuk melepas penat.

Curug Gleyor memiliki sebuah mata air di atasnya yang membentuk pusaran yang memutar sehingga diibaratkan masyarakat seperti gleyor-gleyor atau memutar- mutar.

Berlokasi di Desa Pasangsari, Kecamatan Windusari, Kabupaten Magelang. Jika dari alun-alun Magelang menempuh perjalanan sekitar 45 menit.

BACA JUGA:Berada Di Bawah Lautan Awan, Pesona Air Terjun Sikencling Magelang yang Memanjakan Mata

Curug Gleyor ini berada di lereng Gunung Sumbing dan memiliki dua tingkatan air terjun. Tingkatan pertama setinggi 15 meter yang menjadi air terjun utama sedangkan tingkatan kedua tidak terlalu tinggi hanya 2-3 meter saja tingginya.

Akses untuk menuju ke Curug Gleyor cukup mudah dengan rute yang sudah di cor yang mudah dilewati bagi pengendara motor. Untuk tiket masuk Curug Gleyor ini gratis atau tidak dipungut biaya. 

BACA JUGA:Menghipnotis Mata, Keindahan Air Terjun Ngesong yang Masih Tersembunyi

Kamu perlu berjalan kaki terlebih dahulu seperti curug atau air terjun lainnya untuk menjangkau objek wisata ini. Perjalanan dari tempat parkir menuju curug membutuhkan waktu sekitar 15 menit.

Curug dengan ketinggian kurang lebih 115 meter ini terdapat aliran yang melebar di bagian bawahnya sehingga menambah keindahan curug ini. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: