Asal Usul Pasar Beringharjo, Pasar Tradisional Jogja yang Cocok Buat Isi Liburan!
Pasar Beringharjo, Pasar Tradisional Yogyakarta yang Memiliki Makna Filosofis Unik dapat Menjadi Salah Satu List Liburan Akhir Tahun Kamu lho!-google maps-hadinartomo
MAGELANGEKSPRES -- Salah satu destinasi unik dan bersejarah di Jogja adalah Pasar Beringharjo. Lokasiny cocok untuk jadi pilihan mengisi libur akhir tahun ini.
Pasar Beringharjo rupanya telah digunakan sebagai tempat jual beli sejak tahun 1758 lalu.
Di sini banyak menawarkan jajanan pasar batik dan kerajinan tradisional.
Dulunya Pasar Beringharjo merupakan hutan beringin.
BACA JUGA:4 Rekomendasi Museum dan Art Gallery di Solo, Destinasi Akhir Tahun yang Wajib Kamu Dikunjungi
Kemudian saat berdirinya Keraton Yogyakarta Hadiningrat pada tahun 1758 pasar ini dijadikan tempat transaksi ekonomi oleh warga sekitar.
Pada tahun 1925 tempat ini menjadi transaksi ekonomi yang memiliki bangunan permanen.
Nama dari beringharjo ternyata diberikan oleh Hamengkubuwono IX, nama dari beringharjo sendiri yaitu 'bering' yang berarti pohon beringin.
Sebab dulunya pasar ini sebelumnya adalah hutan beringin.
BACA JUGA:Paralayang Yogyakarta Suguhkan Pemandangan Pantai dari Ketinggian, Nyesel Kalau Nggak Kesana!
Kemudian 'harjo' memiliki arti dapat memberikan kesejahteraan.
Pasalnya setelah dialihkan hutan beringin itu kemudian dibangun Pasat Beringharjo.
Hal ini diharapkan dapat memberikan kesejahteraan bagi masyarakat yang ada di sana.
BACA JUGA:Daya Tarik Curug Jenggala Di Banyumas Yang Mempunyai 4 Air Terjun Berdampingan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: