Benarkah Jalur Pendakian Gunung Prau Akan Di Tutup Hingga 10 April 2024, Cek Ulasannya!

Benarkah Jalur Pendakian Gunung Prau Akan Di Tutup Hingga 10 April 2024, Cek Ulasannya!

sunrise gunung prau yang sangat cantik--GOOGLE

MAGELANGEKSPRES-- Diperkirakan cuaca ekstrim akan melanda Indonesia, membuat tempat wisata, terutama tempat wisata alam, yang mengkhawatirkan.

Salah satunya adalah Gunung Prau, yang berada di dataran tinggi Dieng, Wonosobo, Jawa Tengah, akan ditutup secara keseluruhan mulai 22 Januari hingga 10 April 2024.

Pada 11 April 2024, wisata Gunung Prau baru akan dibuka kembali.

Keputusan ini dibuat untuk memperbaiki sarana pendakian, reboisasi, dan pemulihan keanekaragaman flora dan fauna, serta untuk memperkuat pertahanan terhadap cuaca ekstrem. 


view gunung prau yang indah ketika cerah--GOOGLE

BACA JUGA:Bermain air sepuasnya cuma Rp 10 ribuan di Ben Dina Hills Kolam Renang dengan View Gunung Slamet

Informasi dipublikasikan pada 10 Januari 2024 melalui akun Instagram resminya @prau_mountain.

Pengelola juga mengumumkan bahwa jalur Igirmranak akan mengadakan Bulan Konservasi Gunung Prau mulai 22 Januari hingga 3 Maret 2024, selain penutupan jalur pendakian.  

Selama periode ini, pendaki dapat berpartisipasi dalam program konservasi alam seperti penanaman pohon dan pelatihan lingkungan.

"Jadi, yang sudah berencana mendaki Gunung Prau dari Februari hingga Maret dapat melewati jalur Igirmranak sekaligus mengikuti acara bulan konservasi Gunung Prau. Salam Lestari," tulis narasi tersebut.


sunrise gunung prau yang sangat cantik--GOOGLE

BACA JUGA:5 Tipe Ruangan Van Bloemen 1881 yang Suguhkan Nuansa Ternyaman dari Bangunan Cafe Khas Belanda di Magelang !

Gunung Prau juga sempat ditutup secara bertahap selama pandemi COVID-19.

Terakhir, semua jalur pendakian ditutup pada 5 Juli 2021, dan kemudian dibuka kembali pada 4 September 2021.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: