Ditahan Imbang Semen Padang, Peluang PSIM Lolos Semifinal Kian Tipis

Ditahan Imbang Semen Padang, Peluang PSIM Lolos Semifinal Kian Tipis

Ditahan Imbang Semen Padang kans PSIM lolos semifinal menipis--TANGKAPAN LAYAR-Instagram

MAGELANGEKSPRES--PSIM Yogyakarta hanya mampu bermain imbang dengan Semen Padang dalam laga Grup X babak 12 besar Pegadaian Liga 2 2023/2024.

Pertandingan yang digelar di Stadion Mandala Krida, Yogyakarta, pada Sabtu sore, 27 Januari 2024, berakhir tanpa gol dengan skor 0-0.

Hasil imbang ini menjadi hal yang disesali oleh Laskar Mataram, julukan PSIM Yogyakarta.

Satu poin tambahan pada laga pekan kelima membuat peluang mereka untuk melaju ke semifinal Liga 2 sangat tipis.

Saat ini, PSIM Yogyakarta menempati posisi ketiga klasemen sementara Grup X babak 12 besar Liga 2 dengan enam poin, hasil dari sekali menang, tiga imbang, dan satu kekalahan.

BACA JUGA:Beda Dulu dan Sekarang, Timnas Indonesia Berpeluang Menang Lawan Australia

Persiraja Banda Aceh, yang menang 2-0 atas PSMS Medan pada hari yang sama, menduduki peringkat teratas dengan sembilan poin, sedangkan Semen Padang menempati peringkat kedua dengan tujuh poin.

Kegagalan PSIM Yogyakarta mendulang poin penuh dari Semen Padang menambah catatan buruk mereka, yang tidak pernah menang dalam tiga laga terakhir.

Dua di antaranya adalah hasil imbang melawan Persiraja Banda Aceh.

BACA JUGA:Rumput GBK Rusak Parah, Erick Thohir Ungkap Faktornya

Dalam pertemuan pertama di babak 12 besar Liga 2, PSIM Yogyakarta ditahan imbang oleh Persiraja dengan skor 1-1.

Namun, dalam pertandingan berikutnya, PSIM Yogyakarta mengalami kekalahan memalukan 1-3 di kandang Persiraja.

Laga tersebut dipenuhi dengan tensi tinggi, di mana kedua tim kehilangan pemain karena kartu merah.

Winger PSIM Yogyakarta, Alfriyanto Nico Saputro, dikeluarkan kartu merah pada menit ke-13 setelah menanduk wajah pemain Semen Padang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: