Kisah Menarik Jefri Nichol dan Lutesha di Film Ali Topan, Tayang di Bioskop Februari 2024, Simak Sinopsisnya
Film Bioskop: Kisah Menarik Jefri Nichol dan Lutesha di Film Ali Topan, Tayang di Bioskop Februari 2024-alitopanfilm-Tangkapan Layar Instagram
MAGELANGEKSPRES -- Ada kabar menarik untuk pecinta film! Kisah menarik Jefri Nichol dan Anna Karenina dalam film Ali Topan akan segera tayang di bioskop bulan ini.
Film ini merupakan karya dari sutradara Sidharta Tata dan akan dirilis serentak di bioskop pada tanggal 14 Februari 2024 mendatang.
Tidak hanya itu, film Ali Topan juga diadaptasi dari novel laris yang ditulis oleh Teguh Esha pada era 1970-an.
Sebelumnya, film ini telah sukses tayang perdana di Busan International Film Festival (BIFF) 2023 di Korea Selatan dan mendapatkan sambutan positif dari penonton.
Jadi, sebelum menonton di bioskop, yuk kita cari tahu sedikit tentang alur ceritanya. Berikut adalah sinopsis dari film Ali Topan dari Magelang Ekspres.
BACA JUGA:8 Film Baru Tayang di Bioskop Februari 2024, Jefri Nichol Kembali Beraksi Lewat Ali Topan!
Film ini mengisahkan tentang Ali Topan (Jefri Nichol), seorang pemuda yang terlihat seperti berandal dengan motornya dan sering berkeliling di jalanan.
Namun, jangan salah sangka, Ali adalah orang yang paling cerdas di sekolahnya.
Ali Topan meskipun berasal dari keluarga kaya, memilih untuk menghabiskan waktunya di jalanan Blok M dan Warung Seni.
Di bawah bimbingan Opung Brotpang (Ari Sihasale) bersama teman-temannya, Dudung (Reza Hilman), Bobby (Omara Esteghlal), dan Gevaert (Bebeto Leutualy).
Ali Topan belajar banyak tentang kehidupan dan menemukan kehangatan yang tidak bisa ia temukan di keluarganya yang kacau.
BACA JUGA: Intip Sinopsis Film ‘Pasutri Gaje’ yang Dibintangi Oleh Aktor dan Artis Kawakan Indonesia
Suatu hari, Ali bertemu dengan Anna Karenina (Lutesha), seorang wanita cantik yang hidupnya terkekang oleh orangtuanya.
Secara perlahan, keduanya saling jatuh cinta dan memutuskan untuk menjalin hubungan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: