Komisioner KPU Wonosobo yang Diduga Terlibat Suap Datang ke Bawaslu Saat Dini Hari

Komisioner KPU Wonosobo yang Diduga Terlibat Suap Datang ke Bawaslu Saat Dini Hari

Ketua Bawaslu Sarwanto Priadhi saat diwawancara di komplek Kantor Setda Wonosobo, Rabu (14/2)-MOHAMMAD MUKAROM-MAGELANG EKSPRES

Melainkan guna menyerahkan surat kuasa, dan meminta penangguhan waktu pemeriksaan.

"RR mengaku sudah mendapatkan undangan kedua untuk diproses. Beliau minta pemeriksaan ditunda besok Kamis, 15 Februari, setelah coblosan selesai karena dia masih harus bertugas di pemilu. Besok jamnya kemungkinan siang, nanti kita infokan kembali," tandasnya.

BACA JUGA:Amankan Ring 2 TPS di Wonosobo, Ratusan Personel Gabungan Diterjunkan

Sementara Ketua KPU Wonosobo, Ruliawan Nugroho mengaku tak tahu-menahu soal datangnya RR yang didampingi kuasa hukum ke kantor Bawaslu pagi buta tadi.

Ia merasa tidak mendapat informasi apapun terkait persoalan yang menimpa anggotanya tersebut.

"Kalau kedatangan terlapor semalam, saya tidak tahu karena ini kan undangan pribadi ya. Dan tidak ada informasi apapun ke saya, saya tidak tahu," ujarnya saat dikonfirmasi.

BACA JUGA:Pemilu di Wonosobo Tanpa Keterlibatan Tenaga Kesehatan, Ini Alasannya!

Ruliawan menyampaikan, dirinya bersama anggota komisioner lainnya siap menghormati proses yang tengah dilakukan oleh tim berwenang.

Meskipun ia sendiri mengaku terkejut atas dugaan kasus yang menimpa RR. Menurutnya, RR tidak pernah memperlihatkan indikasi mencurigakan apapun sebelumnya.

"Kita tidak tahu ada indikasi seperti yang dilaporkan ke Bawaslu. Saya kaget mendengar kasusnya. Tapi kita menghormati proses," pungkasnya. (mg7)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: magelang ekspres