Hendak Mencari Ikan, Bocah 9 Tahun di Magelang Tenggelam di Sungai Progo, Ditemukan Meninggal Dunia

Hendak Mencari Ikan, Bocah 9 Tahun di Magelang Tenggelam di Sungai Progo, Ditemukan Meninggal Dunia

EVAKUASI. Setelah ditemukan korban tenggelam di bawa menggunakan ambulans, Senin (17/6).-Heni Agusningtiyas-Magelang Ekspres

MAGELANG, MAGELANGEKSPRES - Wisnu Raditya (9) Warga Gebalan Magelang Selatan ditemukan sudah tidak bernyawa setelah sebelumnya hilang di Sungai Progo, Senin, 17 Juni 2024.

BPBD Kota Magelang mendapatan informasi adanya anak hilang di Sungai Progo pada pukul 10.20 WIB.

Tim BPBD di bantu tim relawan Basarnas melakukan pencarian di lokasi kejadian. Setelah 3 jam, korban ditemukan tersangkut di batu-batuan di tepi sungai.

"Korban kami temukan pukul 13.20 WIB. Lokasi ditemukan korban berjarak 160 meter dari tempat kejadian. Korban kami ditemukan di batu-batu dekat sungai karena arus juga tidak terlalu deras," ujar Siska Sriyoga, Kasie Penata Penanggulangan Bencana BPBD Kota Magelang.

EVAKUASI. Pencarian korban dilalukan tim relawan di Sungai Progo, Senin, 17 Juni 2024.

BACA JUGA:Tenggelam Saat Rafting di Magelang, Santri Ponpes Darul Falah Asal Klaten Meninggal

Menurut Yoga, sebelum ditanyakan hilang koban bersama kelima temannya mencari ikan sungai dan sambil main air.

Saat bermain sungai korban terseret air dan tidak bisa menyelamatkan diri.

"Sebenarnya mereka ini berenam main di sungai, nyeser (mencari ikan dengan jaring) dan bermain air dengan berenang. Ternyata korban terseret arus dan tenggelam," tandasnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: