Perenang Cilik Berprestasi DSC Purworejo Diberi Penghargaan

Perenang Cilik Berprestasi DSC Purworejo Diberi Penghargaan

PENGHARGAAN. Sejumlah perenang cilik berprestasi didikan D’Sharkquatic Swimming Club (DSC) Purworejo menerima penghargaan di Kolam Renang Alam Tirta Dungkebo Purworejo, Sabtu (18/1).-EKO SUTOPO-PURWOREJO EKSPRES

Pelatihan dilakukan secara rutin yang dibagi dalam 3 tingkatan atau kelas, yakni kelas regular bagi pemula diikuti sekitar 30-40 anak, kelas medium sekitar 25 anak, dan kelas prestasi sekitar 15 anak.

BACA JUGA:HUT ke-67 GOW dan HUT ke-70 IIDI di Purworejo: Sinergi Perempuan untuk Meningkatkan Kualitas Hidup Masyarakat

Masing-masing diampu oleh pelatih berbeda-beda.

“Harapan kita ke depan bisa semakin berkembang, bisa semakin memajukan renang di Purworejo dan memunculkan atlet berprestasi hingga tingkat nasional dan internasional,” ungkapnya.

Ketua Federasi Akuatik Indonesia Kabupaten Purworejo, Netra Asmara Sakti, menyebut ada sekitar 12 klub akuatik di Kabupaten Purworejo.

BACA JUGA:Kejari Purworejo Tingkatkan Kasus Dugaan Tindak Pidana Proyek Mini Zoo Rp9,4 Miliar ke Tahap Penyidikan

Keberadaan olahraga renang juga semakin memasyarakat yang ditandai dengan bermunculannya atlet cilik potensial.

“Fasilitasnya juga mulai berkembang. Kami tadi pagi meninjau kolam renang di Sidomukti yang dikelola oleh Bumdes. Kemudian yang kita persiapkan di Pakem Gebang itu juga oleh Bumdes. Yang perorangan-perorangan juga sudah cukup bagus. Bruno dan Bener yang di pucuk sana juga sudah ada kolam renang,” sebutnya.

Sementara itu, Ketua KONI Kabupaten Purworejo, Sumaryanto, menyampaikan apresiasi kepada para atlet serta pelatih yang telah berjuang dalam berbagai kejuaraan sehingga mampu meriah prestasi dan mengharumkan nama klub dan daerah.

BACA JUGA:Gadis Asal Kulon Progo Ditemukan Gantung Diri di Gudang Tratak Bagelen Purworejo

Pihaknya mendorong agar capaian yang telah diraih tidak membuat puas diri, sebaliknya menjadi motivasi untuk berlatih lebih baik sehingga meraih prestasi di tingkat yang lebih tinggi.

“Terdekat, bulan Februari 2025 ini Popda sudah dimulai. Saya ikut berdoa agar atlet-atlet kita bisa menorehkan prestasi di tingkat kabupaten sehingga berhak mewakili Popda di tingkat provinsi,” tandasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: purworejo ekspres