Kabupaten Magelang Tak Punya Tempat Khusus Simpan Benda Budaya, Khawatir Gagal Dirawat

Kabupaten Magelang Tak Punya Tempat Khusus Simpan Benda Budaya, Khawatir Gagal Dirawat

WARISAN BUDAYA. Mantep, Kepala Bidang Kebudayaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Magelang.-HENDRI SAPUTRA-MAGELANG EKSPRES

MUNGKID, MAGELANGEKSPRES.ID - Kabupaten Magelang memiliki setidaknya 12 cagar budaya yang tersebar di berbagai kecamatan seperti di Windusari, Secang, Grabag, Dukun, Borobudur, Mungkid, Muntilan, dan Salam.

Selain itu juga banyak temuan warisan benda budaya di Kabupaten Magelang yang tersebar di berbagai daerah yang masih harus membutuhkan pengawasan serta perlindungan yang ekstra.

Kepala Bidang Kebudayaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Kabupaten Magelang, Mantep menerangkan bahwa terkait perlindungan warisan benda budaya masih membutuhkan tempat khusus guna mengumpulkan temuan warisan benda budaya.

BACA JUGA:Mengintip Museum Tosan Aji Purworejo yang Memiliki Berbagai Koleksi Benda-Benda Cagar Budaya Peninggalan Sejar

BACA JUGA:Diduga Keracunan Pasutri Asal Sleman Meninggal di Dalam Mobil di Magelang

"Kami belum ada tempat khusus untuk menjadi lokasi pengumpulan warisan benda budaya yang dimensi kecil, dan sebenarnya kami sangat membutuhkan hal itu,” terangnya.

Sekalian untuk perlindungan, warisan budaya sebenarnya patut diawasi dan diraat secara maksimal.

Pasalnya, yang terjadi sekarang, banyak benda budaya itu tersebar di lokasi-lokasi yang berbeda.

BACA JUGA:Lestarikan Budaya, MCB Gelar Pameran Arsitektur Vernakular dan Potensi Desa Borobudur 2024

BACA JUGA:Kasus Kematian Pasutri di Salam Magelang Diduga Efek AC Mobil, Begini Penjelasan Medisnya

"Sekarang (masih banyak) yang terpencar-pencar lokasinya. Jadi kami butuh satu tempat untuk mengakomodir semuat itu,” imbuhnya.

Selain itu tempat tersebut nantinya juga bisa untuk dijadikan museum.

Keberadaan museum, kata dia, sangat penting sebagai wahana edukasi masyarakat.

BACA JUGA:KPU Kabupaten Magelang Buka Diskusi Publik Guna Susun Laporan Evaluasi Pilkada

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: magelang ekspres