MAGELANG - Empat pasien terkonfirmasi covid-19 dari Kecamatan Mertoyudan,dinyatakan sembuh pada Selasa (26/7/2022). Total kemarin, terdapat enam orang yang dinyatakan sembuh.
Dua yang lain, tersebar di Kecamatan Salam dan Muntilan. Namun demikian, kemarin masih ada tambahan dua pasien terkonfirmasi positif covid-19, keduanya dari Kecamatan Mertoyudan.
"Dengan adanya tambahan baru dan pasien sembuh itu, jumlah kumulatif pasien terkonfirmasi di wilayah ini menjadi 28.393 orang. Rinciannya, 30 dalam penyembuhan, 27.177 sembuh dan 1.186 meninggal," ucap Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Magelang, Nanda Cahyadi Pribadi, Rabu (27/7/2022).
Menurut Nanda, sebanyak 30 pasien terkonfirmasi yang saat ini masih dalam penyembuhan tersebut, tiga diantaranya dirawat di rumah sakit.
Dua pasien di RSUD Tidar Kota Magelang dari Kecamatan Tempuran dan Mertoyudan, serta seorang dari Kecamatan Secang yang dirawat di RSJ Soerojo.
"27 pasien yang lain, saat ini menjalani isolasi mandiri di rumah masing-masing. Mereka berasal dari Kecamatan Mertoyudan 14 orang, Candimulyo 6, Mungkid 3, Salaman 2 dan seorang di Kecamatan Salam dan Secang," terang Nanda.
Sementara perkembangan vaksinasi, sampai kemarin tercatat terus mengalami kenaikan terutama vaksinasi ketiga atau booster. Jika sebelumnya baru mencapai 15,64 persen, kini sudah mencapai 15,73 persen.
"Meski sedikit, namun setiap hari ada progres terus naik. Ini bagus, artinya masyarakat semakin sadar akan pentingnya vaknisasi ketiga atau booster tersebut," ungkap Nanda.
Nanda menyampaikan, pihaknya meminta semua pihak untuk tidak berhenti dan terus berupaya agar semakin banyak masyarakat yang mendapatkan vaksinasi. Tidak hanya dosis pertama dan kedua, tapi juga dosis ketiga.
"Ini kami sampaikan karena salah satu persyaratan untuk bepergian ke luar kota, saat ini harus minimal sudah pernah divaksinasi minimal dosis kedua. Bahkan ada yang harus telah melakukan vaksinasi dosis ketiga. Jadi mari bersama kita ajak keluarga, masyarakat di sekitar kita untuk vaksinasi," imbau Nanda.
Disebutkan, vaksinasi dosis pertama, saat ini sudah mencapai 878.585 suntikan atau 85,36 persen dari target 1.029.210 sasaran. Sedangkan dosis kedua, telah mencapai 773.428 suntikan atau 75,15 persen.
"Secara keseluruhan, masyarakat yang telah divaksinasi telah mencapai 88,13 persen atau 1.813.954 suntikan," pungkas Nanda.(cha)