Dibalik Pesona Gunung Sumbing yang Menajubkan, Tersimpan 'Misteri' yang Wajib Anda Ketahui!

Rabu 04-10-2023,00:15 WIB
Reporter : Joe
Editor : Tarjo

MAGELANG EKSPRES - Bagi para penggemar kegiatan pendakian gunung, pasti tidak asing dengan Gunung Sumbing yang merupakan salah satu gunung terkenal di Indonesia. Tempat wisata alam ini dapat dijadikan sebagai alternatif terbaik bagi Anda yang ingin menguji adrenalin dan fisik.

Gunung Sumbing juga sangat cocok bagi para pendaki pemula karena memiliki medan track level sedang yang cenderung mudah. Namun, Anda tetap harus mempersiapkan fisik dan perlengkapan terbaik sebelum melakukan pendakian.

Untuk memastikan perjalanan wisata Anda berjalan lancar, persiapan yang matang sangat diperlukan. Namun, jika Anda merasa kesulitan dalam melakukan persiapan tersebut, Anda dapat memanfaatkan layanan paket tour wisata dari Salsa Wisata.

Gunung Sumbing merupakan gunung yang terletak di Provinsi Jawa Tengah dan memiliki ketinggian sekitar 3.362 meter di atas permukaan air laut.

Gunung ini memiliki dua puncak, yaitu Puncak Buntu dan Puncak Sejati, yang masing-masing memiliki ketinggian yang berbeda. Puncak Buntu memiliki ketinggian sekitar 3.362 mdpl, sedangkan Puncak Sejati sedikit lebih tinggi dengan ketinggian sekitar 3.371 mdpl.

Meskipun memiliki perbedaan ketinggian, kedua puncak tetap menawarkan pemandangan alam yang sangat indah.

Tiket Masuk Pendakian Gunung Sumbing

Tiket masuk untuk pendakian Gunung Sumbing sangat terjangkau. Namun, perlu diperhatikan bahwa harga tiket dapat bervariasi tergantung pada jalur pendakian yang dipilih.

Tiket masuk jalur pendakian Gunung Sumbing baik melalui Garung maupun Bowongso adalah Rp20.000,00, sedangkan parkir mobil Rp20.000,00 dan parkir motor Rp10.000,00.

Tarif diatas dapat mengalami perubahan sewaktu-waktu sesuai dengan kondisi yang ada. Namun, informasi tersebut dapat dijadikan sebagai referensi bagi Anda yang berencana untuk mendaki gunung kembar ini.

Lokasi dan Jalur Menuju Gunung Sumbing


Jalur Pendakian Gunung Sumbing--

lokasi wisata alam ini terletak di antara Kabupaten Wonosobo dan Kabupaten Magelang. Untuk letak basecamp sesuai dengan lokasi jalur pendakian yang Anda pilih.

1. Pendakian Sumbing melalui Garung

Basecamp Garung terletak di Dusun Butuh Lor (Dusun Butuh bagian Utara), Desa Garung, Kecamatan Kalikajar, Wonosobo. Bila Anda berangkat dari pusat Kota Wonosobo, Anda hanya memerlukan waktu tempuh 45 menit saja.

Kategori :