Serasa Di Negeri Awan, Ini Dia Pesona Wisata Tol Kahyangan di Magelang!

Jumat 06-10-2023,21:00 WIB
Reporter : Lia Adila
Editor : Lia Adila

Harga Masuk Tol Kahyangan

Untuk menikmati keindahan dari Tol Kahyangan, pengunjung hanya perlu membayar tiket masuk dengan harga Rp10.000 dan juga tiket tambahan untuk biaya parkir.

Parkrir kendaraan bermotor sendiri dikenai biaya Rp2.000 dan untuk parkir mobil dikenai biaya sejumlah Rp5.000. 

Selain itu, disini terdapat spot dengan nama negeri kahyangan.

Disana terdapat replika bangunan istana yang bisa digunakan sebagai spot foto maupun sekedar untuk dinikmati keindahannya.

Untuk masuk kedalamnya pengunjung akan dikenakan tarif tambahan sekitar Rp10.000.

Biaya ini tentunya sebanding dengan keindahan yang bisa dinikmati di Tol Kahyangan ini. 

Pesona Wisata Tol Kahyangan


Serasa Di Negeri Awan, Ini Dia Pesona Wisata Tol Kahyangan di Magelang!-Halimatusa'diyah-

Wisata Tol Kahyangan ini memiliki semacam tugu besar berbentuk istana yang berada di tengah jalan.

Pengunjung bisa masuk ataupyn menaiki istana ini untuk sekedar menikmati pemandangan pegunungan di sekitar tempat wisata maupun untuk berfoto.

Disini pengunjung bisa menikmati keindahan alam pegunungan dengan pemandangan perkebunan sayur yang mengitari Tol Kahyangan dari ketinggian.

Ditambah dengan sejuknya udara pegunungan beserta kabut yang mungkin datang, membuat pengunjung bisa merasakan sensasi berada di negeri awan.

BACA JUGA:Fasilitas dan Pendukung Pengelolaan Sampah di TPS 3R Desa Payaman Kurang Memadai

Fasilitas di Tol Kahyangan

Fasilitas yang ada di Tol Kahyangan juga bisa dibilang sudah lengkap.

Kategori :