"Dananya dari keluarga Pandu Joyo dan para donatur yang dibagikan untuk yang membutuhkan," tuturnya.
Bahkan, ucap Indro, nantinya akan ada pembagian paket sembako seharga Rp 100 ribuan dan dibagikan untuk 55 warga sekitar.
BACA JUGA:Pandu Joyo Pakem Semarakan Ramadan Kota Magelang Dengan Bagikan Takjil Gratis di Gelangan
Dibagikan langsung dari pintu ke pintu yang telah tercantum di data Pandu Joyo.
"Awal Bulan April insyaAllah kami bagikan. Dituamakan srikandi yang selalu mendukung dengan tulus setiap kegiatan Pandu Joyo," jelasnya.
Sementara itu, Joko Budiyono, Pembina Pandu Joyo Pakem sangat mengapresiasi kegiatan religi dengan safari buka bersama yang telah dilakukan organisasinya.
Program ini sudah berlangsung disetiap kelurahan di Kota Magelang. Bedanya, saat ini ada santunan untuk anak yatim.
"Senang bisa memberikan sedikit bantuan. Terlebih lagi melihat banyak anak yatim dan kaum dhuafa yang hadir dan merasa telah dibantu," ucap Pembina sekaligus Eks Sekda Kota Magelang.
BACA JUGA:Buka Bersama Warga Gelangan, Joko Budiyono dan Pandu Joyo Pakem Disambut Ratusan Warga
Selain itu, Joko juga memberikan pesan kepada anak yatim agar jangan pernah letih untuk belajar dengan tekun.
Khususnya, lebih menperdalam ilmu agama terutama harus giat mengaji.
"Bagi orangtua atau saudara saya titipkan agar terus membimbing anak-anak ini dan harus diberikan bekal dasar agama yang kuat," terangnya.
Sehingga kedepannya, menurut Joko, akan menjadi anak yang tangguh dan mempunyai masa depan yang cemerlang, sukses untuk dunia maupun akhirat. (*)