Korban Angin Puting Beliung di Kabupaten Magelang Dapat Bantuan Sembako

Korban Angin Puting Beliung di Kabupaten Magelang Dapat Bantuan Sembako

MAGELANGEKSPRES.COM,PAKIS – Menyambut Hari Sumpah Pemuda ke-91, tahun 2019, Polres Magelang dan Bhayangkari bersama BEM Universitas Muhamadiyah (UM) Magelang  telah melangsungkan bakti sosial  “Adum Tirto\" penyaluran air bersih dan membagi Sembako kepada warga Dusun Sobowono, Dusun Ketundan, Kecamatan Pakis Kabupaten Magelang, Sabtu,(26/10) Ketua Bhayangkari Cabang Magelang, Ovi Pungky Bhuana Santoso mengatakan, kegiatan ini untuk memperingati hari Sumpah Pemuda ke 91, dengan membantu meringankan warga masyarakat lereng Gunung Merbabu yang kesulitan air bersih di musim kemarau, serta sebagian warga yang tertimpa bencana angin kencang baru baru ini. “Mudah-mudahan kegiatan ini bisa membantu dan bermanfaat kagem njenengan sekalian, dengan bantuan berupa makanan/minuman dan 1 tangki  kendaraan Water Canon Polres Magelang,\" ucapnya. Kegiatan ini mendapatkan sambutan positif dari lapisan warga seperti yang disampaikan Kepala Desa Ketundan Pakis Daryono. “Kami bersama warga masyarakat berkumpul di sini sangat apresiasi dengan adanya bantuan sembako dan air bersih ini. Dengan bantuan ini sangat bermanfaat bagi meringankan kebutuhan warga masyarakat yang bermukim di lereng Gunung Merbabu, “ ungkap Daryono. Ikut mendampingi kegiatan tersebut diantaranya Wakapolres Magelang Kompol Eko Mardiyanto SH beserta ibu, Kabagops Polres Magelang Kompol Ngadiso, Kasat Bimmas Polres Magelang Akp Faizun beserta ibu, Kasat Sabhara Polres Magelang AKP Bambang Sos dan anggota, Kapolsek Pakis Akp Sukirman beserta anggota dan Bhayangkari Ranting Pakis.(cha)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: