Sambut Imlek, Artos Mall Siapkan Bazar dan Fashion Show

Sambut Imlek, Artos Mall Siapkan Bazar dan Fashion Show

MAGELANGEKSPRES.COM,MAGELANG-Menyambut hari raya imlek, Artos Mall Magelang  menyelenggarakan bazar yang dinamai “Cina Town” di Atrium Artos Mall mulai 11-23 Januari. Tersedia 15 stand, yang menjual berbagai macam produk, termasuk barang kebutuhan Imlek, yang pasti dicari oleh masyarakat yang hendak merayakannya. “Barang yang dijual di sini macam-macam, tapi untuk tenant yang khusus menjual barang-barang bertema Imlek itu adalah  Armada Swalayan,\"kata Dhea, selaku Publik Relation Artos Magelang. Selain menggelar bazar, Artos juga memiliki agenda lain berupa Fashion Show untuk anak-anak pada Minggu (19/1) dan penampilan barongsai yang dapat dinikmati oleh seluruh pengunjung Artos Mall pada  (25/1) mendatang. Keberadaan bazar dapat menarik perhatian pengunjung, yang hanya sekedar melihat-lihat ataupun berbelanja. Event ini juga mampu meningkatkan omset penjualan barang-barang kebutuhan Imlek, seperti pernak-pernik, baju, dan yang paling dicari pembeli pada saat menjelang Imlek yaitu angpao. “Kalau untuk pernak-perniknya ya seperti gantungan kunci, tempelan-tempelan, cuma lebih banyak ke angpao penjualannya. Untuk tema setiap tahun ganti, tapi nanti yang ganti itu, biasanya cuma angpao, kalau untuk pernak-pernik itu bisa dipakai tahun-tahun selanjutnya,\" jelas Ari, salah satu karyawan Armada Swalayan. Untuk harga pernak-pernik yang disuguhkan pun beragam, mulai dari Rp5.000/pcs. “Keuntungan yang didapat menjelang Imlek cukup banyak, sebab barang yang dijual bisa mencapai 90 %,\"tandasnya. (annisa/hen)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: