CEK DI SINI! Inilah Daftar Zonasi Sekolah Tingkat SMA PPDB Kota Magelang 2023
Ilustrasi PPDB SMA di Kota Magelang--
MAGELANG, MAGELANGEKSPRES.DISWAY.ID - Para calon peserta didik yang akan naik tingkat ke jenjang pendidikan SMA wajib memastikan zonasi sekolah tempat tinggalnya.
Sebab, apabila zonasi sekolah dengan tempat tinggal tidak dalam satu wilayah yang sama, makan calon pelajar akan lebih mudah tergeser dalam membidik sekolah yang diinginkan.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Magelang, Imam Baihaqi mengatakan bahwa untuk jenjang SMA regulasi zonasi sekolah dalam PPDB diatur secara langsung oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Provinsi Jawa Tengah.
“Untuk PPDB yang memiliki kewenangan adalah Cabang Dinas Wilayah VIII,” terangnya saat dihubungi wartawan, Minggu, 4 Juni 2023.
BACA JUGA:Cek Kuota PPDB SMP Negeri Kota Magelang 2023
Sementara itu, Kepala Disdikbud Provinsi Jawa Tengah, Uswatun Hasanah melalui surat keputusan penetapan wilayah zonasi sekolah PPDB, disebutkan bahwa tiap SMA di Kota Magelang memiliki zonasi yang berbeda-beda.
Keputusan ini telah mengacu kepada pembagian wilayah calon peserta didik berdasarkan wilayah kecamatan dan satuan pendidikan.
BACA JUGA:50 Karya Perangkat Daerah Masuk Lomba Inovasi Daerah Kota Magelang 2023
Pada SK yang ditetapkan pada 15 Mei 2023, terlampir daftar zonasi sekolah tingkat SMA sesuai dengan l PPDB Tahun Ajaran 2023/2024.
Berikut ini SMA di Kota Magelang sesuai dengan wilayah zonasi sekolah yang ditetapkan, di antaranya :
BACA JUGA:Kota Magelang Banjir 10.000 Pegowes Berbagai Daerah
SMA Negeri 1 Magelang
1. Magelang Utara
2. Magelang Tengah
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: magelang ekspres