Programis Kota Magelang, Perkuat Budaya Toleransi Antar-Masyarakat

Programis Kota Magelang, Perkuat Budaya Toleransi Antar-Masyarakat

Walikota Magelang dr Muchamad Nur Aziz didampingi Wakilnya KH M Mansyur mendatangi tempat peribadatan umat Hindu saat malam tasyakuran HUT RI, Rabu 16 Agustus 2023-ISTIMEWA-MAGELANG EKSPRES

Tidak hanya itu, kata Marjinugroho bahwa masyarakat di kota seluas 18,54 kilometer persegi ini juga senantiasa menerapkan nilai Bhinneka Tunggal Ika secara nyata dalam kehidupan keseharian.

Lebih jauh dia menilai bahwa masyarakat Kota Magelang juga senantiasa menggaungkan prinsip saling respek dan toleransi terhadap perbedaan-perbedaan di antara berbagai agama.

Bahkan, kata dia, pluralisme masyarakat tidak hanya antaragama melainkan juga intraagama. Namun, mereka bisa menjaga perbedaan itu dalam bingkai persatuan.

"Sejak zaman nenek moyang orang Magelang itu sudah kental dengan sikap saling menghargai dan toleransi. Ini bisa kita lihat dari bangunan tempat ibadah kelima agama yang ada semua mengitari Alun-alun," katanya. (wid)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: magelang ekspres