KUR Bank Mandiri 2023, Limit Pinjaman hingga 500 Juta dengan Syarat Mudah, Segera Ajukan!

KUR Bank Mandiri 2023, Limit Pinjaman hingga 500 Juta dengan Syarat Mudah, Segera Ajukan!

KUR Bank Mandiri 2023, Pinjam hingga 500 Juta dengan Syarat Mudah!-sindonews.com-Google

MAGELANGEKSPRES -- Tertarik mengembangkan usaha dengan mengajukan KUR? Bank Mandiri siap membantu Anda dengan memberikan limit KUR hingga 500 juta, begini caranya!

PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. akan mengalokasikan KUR (Kredit Usaha Rakyat) sebesar Rp48 triliun pada tahun ini.

Semua pelaku usaha mulai dari tingkat super mikro, mikro, kecil, TKI (Tenaga Kerja Indonesia), dan kelompok usaha memiliki kesempatan untuk mendapatkan modal dari pemerintah melalui KUR.

Bank Mandiri memiliki ketentuan yang berbeda untuk kategori pemohon KUR. Persyaratan tersebut meliputi batas nominal dana, besaran angsuran, hingga jangka waktu pelunasan

Oleh karena itu, sebelum mengajukan KUR penting untuk mengetahui jenis-jenis KUR Bank Mandiri beserta persyaratannya.

BACA JUGA:Sektor Usaha Ini Bisa Ajukan KUR Mandiri 100 Juta Hingga 4 Kali Cair Lho, Simak Syaratnya!

Berikut jenis-jenis KUR Bank Mandiri, syarat dan ketentuan yang dirangkum Magelang Ekspres dari laman resmi bank mandiri.

1. KUR Super Mikro

Syarat dan ketentuan:

  • Memiliki e-KTP
  • Limit pinjaman hingga Rp10 juta
  • Tenor selama 3 tahun untuk Kredit Modal Kerja (KMK) maksimal 5 tahun untuk kredit Investasi.
  • Surat Keterangan Usaha (SKU) Mikro dan Kecil maupun Nomor Induk Berusaha (NIB) dari level RT atau pemerintah derah setempat.
  • Fotokopi  KK dan Surat/ Akta Nikah / Cerai (untuk calon debitur yang sudah menikah/ cerai)
  • Memiliki usaha aktif selama 6 bulan dan tergabung dalam kelompok usaha.

BACA JUGA:KUR Mandiri Rp100 Juta Mulai dari Rp900 Ribuan Saja Per Bulan

2. KUR Mikro

Syarat dan ketentuan:

  • Memiliki e-KTP
  • Nomor Induk Berusahana (NIB) atau Surat Keterangan Usaha (SKU) dari level RT atau pemerintah daerah setempat.
  • Limit KUR sebesar Rp10 juta - 100 juta dari sektor produksi serta maskimal Rp200 juta dari sektor non produksi
  • Batas angsuran selaam 3 tahun untuk KMK dan 5 tahun untuk KI
  • NPWP (Nomor Pokok Wajib Pajak) bagi limit di atas Rp50 juta
  • Fotokopi KK dan Surat/ Akta Nikah / Cerai (untuk calon debitur yang sudah menikah/ cerai).

3. KUR Kecil

Syarat dan ketentuan:

  • Memiliki e-KTP
  • Nomor Induk Berusahana (NIB) atau Surat Keterangan Usaha (SKU) dari level RT atau pemerintah daerah setempat.
  • Limit KUR sebesar Rp100 juta sampai Rp500juta
  • Tenor untuk KMK selama 4 tahun dan KI selama 5 tahun
  • NPWP
  • Bisnis telah beroperasi selaam 6 bulan
  • Melampirkan NIB atau SKU
  • Agunan tambahan berupa bangunan, tanah, atau kendaraan bermotor

BACA JUGA:Angsuran KUR Belum Lunas Tapi Butuh Modal Lagi? Ini Cara Top Up KUR Dijamin Langsung ACC

4. KUR Penempatan TKI

Syarat dan ketentuan:

  • Memiliki e-KTP dan telah berusia 21 tahun
  • Limit KUR sebesar Rp 100 juta
  • Calon TKI berusia 18 tahun harus disertai dengan surat izin wali
  • Batas angsuran selama masih bekerja di luar negeri atau maksimal 3 tahun
  • Fotokopi KK dan Surat/ Akta Nikah / Cerai bagi yang telah berstatus menikah
  • Surat perjanjian penempatan Pekerja Migran Indonesia (PMI) dari penyedia atau jpenyalur jasa.

5. KUR Khusus

Syarat dan ketentuan:

  • Memiliki e-KTP
  • Limit KUR sebesar Rp500 juta
  • Batas waktu angsuran selama 4 tahun untuk KMK dan 5 tahun untuk KI
  • Fotokopi  KK dan Surat/ Akta Nikah / Cerai (untuk calon debitur yang sudah menikah/ cerai)
  • NPWP
  • Memiliki usaha yang dikelola bersama dalam bentuk klaster dengan menjalin kemitraan unntuk usaha peternakan,perikanan, perkebunan, UMKM, atau sektor produksi lain yang dapat dikembangkan menjadi KUR khusus.
  • Memiliki jaminan tambahan yang meliputi bangunan, tanah, atau kendataan bermotor
  • Nomor Induk Berusahana (NIB) atau Surat Keterangan Usaha (SKU) dari level RT atau pemerintah daerah setempat.

BACA JUGA:Syarat UMKM Bisa Dapat KUR Mandiri Hingga Rp200 Juta Tanpa Jaminan, Ternyata Sangat Mudah

Cara Mengajukan KUR Bank Mandiri 2023

  1. Datang ke Kantor Bank Mandiri dengan membawa dokumen-dokumen lengkap sesuai dengan kategori pinjaman.
  2. Ambil nomor antrean untuk menyempaikan permohonan kepada CS (Customer Service)
  3. Isi form yang diberikan petugas bank dan lakukan proses wawancara
  4. Petugas Bank Mandiri akan datang untuk melaksanakan survei usaha
  5. Jika dinyatakan lolos, nantinya debitur harus menandatangani surat perjanjian.

Nah, itulah syarat dan ketentuan untuk pengajuan KUR Mandiri 2023.

Pastikan Anda memahani persyaratan, prosedur, dan tanggung jawab terkait KUR tersebut.

Dengan langkah-langkah yang tepat, Anda bisa memanfaatkan program ini untuk mengembangkan usaha sekaligus berkontribusi terhadap perekonomian Indonesia.

Semoga membantu (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: