12 Rahasia Kunci Sukses Ala Priyanka Chopra Jadi Versi Terbaik Diri, Wajib Dicoba!

12 Rahasia Kunci Sukses Ala Priyanka Chopra Jadi Versi Terbaik Diri, Wajib Dicoba!

Artis Bollywood Priyanka Chopra-download-google

MAGELANGEKSPRES -- Siapa yang tak mengenal Priyanka Chopra? Wanita kelahiran India pada 18 Juli 1982 ini telah menorehkan banyak penghargaan atas kecantikan dan bakatnya.

Sebagai bintang bollywood berbakat yang sudah terkenal hingga kancah internasional, tercatat Priyanka telah menekuni berbagai bidang seperti akting dan modeling.

Sebelum menuju ke sana, terdapat fakta menarik dari sosok Priyanka bahwa sebelumnya ia pernah memenangkan gelar Miss World tahun 2000 pada usia yang terbilang muda yakni 18 tahun.

Sebagai perwakilan dari India, Priyanka Chopra berhasil mencatatkan namanya dalam sejarah ajang kompetisi kecantikan dunia.

Besar dan berkembang dengan potensi serta bakat yang dimilikinya, Priyanka mulai menekuni dunia modeling dan akting, hingga ia menjadi salah satu selebriti India yang paling populer dengan bayaran termahal.

BACA JUGA:Tanpa Antre, Peserta JKN Kini Bisa Ambil Nomor FKRTL Melalui Aplikasi

Hal ini tak luput dari usaha dan kegigihannya dalam melakoni bidang yang ditekuninya.

Terdapat banyak film dengan gaya akting berbeda-beda yang telah ia mainkan, salah satu film yang dibintanginya yang sukses meraup keuntungan besar yakni Don (2006).

Sejak saat kepiawaiannya mendalami peran, saat itu pula nama Priyanka Chopra mulai tenar dan berhasil memperoleh kurang lebih 30 penghargaan sejak 2004 hingga sekarang.

Penghargaan tersebut di antaranya: Penghargaan Filmfare untuk Debut Perempuan Terbaik, Glamour Award for Gamechanging actor, hingga Padma Shri yang diberikan langsung oleh pemerintah India sebagai penghargaan warga sipil tertinggi IV Republik India.

BACA JUGA:Buku All You Need is Less : Kurangi 6 Hal Ini untuk Membantu Kamu Sukses Ala Helmy Yahya

Di samping kepopulerannya menjadi bintang film, Priyanka juga dikenal sebagai sosok wanita yang cerdas dan berpendirian teguh.

Dilansir dari Times of India pada Desember 2018 lalu, Priyanka masuk dalam kategori wanita yang paling berpengaruh di dunia versi Forbes yang merupakan penghargaan ke duanya secara berturut-turut.

Pada kesempatan tertentu, dalam pidato-pidatonya pun dianggap memberikan impact dan motivasi terhadap anak-anak muda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: