6 Destinasi di Solo Ini Punya Nilai Sejarah Tinggi, Ada Masjid Megah Hadiah dari Pangeran Arab!

6 Destinasi di Solo Ini Punya Nilai Sejarah Tinggi, Ada Masjid Megah Hadiah dari Pangeran Arab!

Foto di Masjid Syeikh Zayed dan Keraton Solo-Instagram-@kinaaaaaaaad_ @yfandi_06

2. Pura Mangkunegaran


Pura Mangkunegaran-PEMKOT SOLO-

Pura Mangkunegaran didirikan pada tahun 1757 oleh Raden Mas Said, yang kemudian dikenal sebagai Pangeran Samber Nyawa dan Pangeran Mangkunegoro I. 

Pura merupakan bangunan berarsitektur Jawa kuno yang menggunakan gaya Joglo tradisional. 

Seluruh kompleks ini dibangun dari kayu dan menghimpun beragam koleksi bersejarah dan seni tinggi, termasuk topeng tradisional, perhiasan, warisan kekaisaran, wayang, alat musik, serta buku-buku kuno dari masa Majapahit dan Mataram. 

Semua koleksi ini tersimpan rapi di Rekso Pustoko Perpustakaan. 

Pura Mangkunegaran berlokasi di Jalan Ronggowarsito, dekat dengan kawasan Ngarsopuro di Jalan Slamet Riyadi.

BACA JUGA:5 Fakta Menarik Wisata Paling Hits di Magelang Negeri Sayur Sukomakmur

3. Candi Sukuh


Candi Sukuh-Kemendikbud-

Candi Sukuh adalah situs purbakala yang terletak di wilayah Karanganyar dan telah menjadi sebuah tempat yang dikenal oleh masyarakat sejak dahulu.

Candi Sukuh menampilkan tampilan yang sangat sederhana dan menonjol, memberikan kesan yang luar biasa. Banyak orang yang terpesona oleh sederhananya Candi Sukuh. 

Kemiripan struktur bangunannya dengan budaya Maya di Meksiko atau peninggalan budaya Inca di Peru sangat mencolok dan menjadi daya tarik utama candi ini.

Candi Sukuh terletak di Desa Berjo, Kecamatan Ngargoyoso, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah. Candi ini merupakan bagian dari kompleks candi Hindu di wilayah Karanganyar. Lokasi ini mudah dijangkau oleh para wisatawan yang ingin menikmati pengalaman berwisata di tempat ini.

BACA JUGA:6 Rekomendasi Wisata Sekitar Ketep Pass Mulai dari Wisata Alam Hingga Edukasi, Dijamin Asyik untuk Dikunjungi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: