Beri Apresiasi Wajib Pajak yang Tertib di Kota Magelang Siap-siap Bakal Dapat Hadiah Jutaan Rupiah
Walikota Magelang dr Muchamad Nur Aziz membuka gebyar undian berhadiah jutaan bagi wajib pajak paling tertib-DOK-PROKOMPIM
MAGELANG, MAGELANGEKSPRES - Sebagai bentuk apresiasi kepada masyarakat wajib pajak yang telah berkontribusi dalam pembangunan Kota Magelang, Pemerintah Kota (Pemkot) Magelang kembali menggelar Gebyar Pajak 2023 di Pendopo Pengabdian Rumah Jabatan Walikota Magelang belum lama ini.
Agenda rutin Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) tersebut digelar dalam rangka meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya membayar pajak tepat waktu.
Walikota Magelang, dr Muchamad Nur Aziz menyampaikan apresiasi kepada masyarakat yang telah disiplin membayar pajak.
BACA JUGA:Terbaru Nih! Elektronic City Artos Mall Magelang Hadirkan One Stop Shopping
Dia pun mengingatkan agar pajak digunakan secara hati-hati.
"Kita sekarang harus betul-betul menggunakan pajak dengan hati-hati. Saya ingin teman-teman ini all in out karena amanah oleh masyarakat (wajib pajak). Hasil pajak ini terlihat bagaimana pelayanan pemerintah. Jangan sampai sudah bayar pajak tapi PDAM tidak lancar, tapi alhamdulilah jalan masih bagus," ungkapnya.
BACA JUGA:INFO HIBURAN LUR! Festival Jutbio TITD Liong Hok Bio Magelang 1 Oktober 2023
Adapun pengundian Gebyar Pajak daerah 2023 diperuntukkan kepada semua wajib pajak daerah di Kota Magelang.
Objek pajak itu antara lain PBB, pajak restoran, pajak hiburan, pajak hotel, pajak parkir, Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB) dan juga pajak air tanah.
Semua wajib pajak yang telah melakukan pembayaran PBB terhitung dari tanggal 1 Januari 2023-25 September 2023 dapat mengikuti pengundian gebyar pajak tersebut.
BACA JUGA:Pencari Kerja Antusias Datangi Job Fair Untidar
Selain itu, bagi wajib pajak daerah selain PBB dengan cara mengunggah bukti telah membayar pajak.
Sementara itu, Kepala BPKAD Kota Magelang, Susilowati mengatakan, Gebyar Pajak 2023 merupakan upaya percepatan proses pencapaian penerimaan pajak daerah tahun 2023.
"Melalui kegiatan ini kami ingin memberikan apresiasi kepada masyarakat yang telah memberikan kontribusi dalam pembangunan di Kota Magelang dengan membayar pajak melalui layanan restoran, hotel, parkir, dan hiburan di Kota Magelang," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: