Indahnya Spot Foto Di Lereng Telomoyo, Cocok juga Untuk Nongki! Inilah Awang Awang Sky View Magelang

Indahnya Spot Foto Di Lereng Telomoyo, Cocok juga Untuk Nongki! Inilah Awang Awang Sky View Magelang

Awang Awang Sky View, Tangkapan [email protected], @asli_telomoyo-Instagram

MAGELANGEKSPRES -- Mengunjungi Magelang rasanya belum lengkap jika belum ke destinasi wisata hits ini, Awang-awang Sky View namanya. Lokasinya berada di dekat lereng Gunung Telomoyo.

Berada di ketinggian 1518 mdpl membuat Anda bisa merasakan hawa sejuk dan segar, cocok untuk healing ataupun melepas penat.

BACA JUGA:5 Alasan Tempat Wisata di Magelang yang Dulu Viral tapi Sekarang Tutup karena Sepi

Awang Awang Sky View merupakan destinasi wisata yang dibangun pada ketinggian 1518 mdpl. View indah berupa perbukitan, perkotaan Magelang dan sekitarnya akan memanjakan mata.

Saat cuaca cerah diatas pukul 12.00 WIB, Anda juga bisa melihat gunung yang mengitari tempat ini, diantaranya adalah Gunung Andong, Gunung Telomoyo, Gunung Merbabu, Gunung Sumbing, Gunung Sindoro.

Tempat ini dilengkapi berbagai fasilitas seperti kedai/cafe menarik dan kekinian, Cocok buat Anda yang suka nongkorng.

Apalagi terdapat spot-spot foto yang menjadi daya tarik utamanya.

Spot foto yang paling menarik perhatian pengunjung untuk mengambil foto adalah Teras Kaca.

Luas dari teras kaca tersebut sekitar 3x8 meter, cocok buat Anda yang ingin memiliki foto yang Instagramable berlatar pemandangan alam yang indah.

BACA JUGA:Cantiknya Negeri di Atas Awan Khas Windusari Magelang, Pesona di Lereng Gunung Sumbing yang Tersembunyi

Spot Teras Kaca ini dibuat oleh karena pengelola tempat melihat potensi kunjungan wisata di Gunung Telomoyo yang tinggi.

Tempat yang berkonsep-kan teras kaca ini diberi nama Awang Awang Sky View karena lokasinya yang berada di pegunungan dan terlihat seperti melayang di awang awang.

Selain itu ada geladak (deck) kaca yang bisa Anda gunakan untuk nongki sambil menikmati makanan dan minuman yang Anda pesan.

Tempat wisata ini cocok untuk berlibur bersama keluarga, teman maupun pasanggan untuk mengabadikan foto bersama dengan latar pemandangan alam yang indah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: