VIRAL! Telaga Biru yang Baru Ditemukan di Bengkulu Ini Diyakini Bisa Sembuhkan Segala Penyakit
VIRAL! Telaga Biru yang Baru Ditemukan di Bengkulu Ini Diyakini Bisa Sembuhkan Segala Penyakit--
MAGELANGEKSPRES -- Warga Desa Talang Boseng, Kecamatan Pondok Kelapa, Bengkulu Tengah dikejutkan dengan kemunculan telaga berwarna biru di tengah kebun sawit milik mereka. Sebelumnya, telaga tersebut memiliki air yang jernih.
Menurut keterangan warga setempat, telaga biru tersebut pertama kali ditemukan oleh seorang pemanen sawit.
Dilansir dari instagram @indoflashlight sebelum mengalami perubahan warna, telaga tersebut seringkali menjadi tempat mandi dan berenang bagi anak-anak.
Namun, sejak terjadi perubahan warna pada airnya, telaga yang memiliki kedalaman tiga meter ini tidak lagi digunakan untuk sementara waktu.
Meskipun berwarna biru, namun air yang mengalir dari hulu ke telaga masih terlihat jernih. Namun, saat sudah sampai di telaga, warnanya berubah menjadi biru. Meskipun begitu, air tersebut tidak memiliki bau yang aneh.
Telaga ini memang menarik perhatian warga sekitar karena keindahannya yang memukau, sehingga setiap hari selalu ramai dikunjungi.
Namun, demi menjaga keamanan dan kenyamanan para pengunjung, warga setempat telah memagari telaga tersebut dengan pagar.
BACA JUGA:5 Rekomendasi Wisata Bengkulu dengan Harga Ekonomis Bisa Lihat Bunga Raflesia Lho!
Hal ini dilakukan agar masyarakat tidak sembarangan mengambil air di sana dan menjaga kebersihan serta kelestarian lingkungan sekitar.
Banyak warga yang mengambil air dari telaga tersebut. Konon katanya, air dari telaga yang berwarna biru tersebut memiliki kemampuan untuk mengobati penyakit.
Oleh karena itu, setiap hari banyak warga yang datang ke telaga tersebut, meskipun hanya untuk mencuci muka.
Meskipun sejauh ini belum ada satupun penelitian apakah air di telaga biru tersebut benar-benar memiliki khasiat penyembuhan atau tidak.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: