Timnas U20 Kalah Dalam 2 Kali Ujicoba, Ini Tanggapan Pelatih Indra Sjafri

Timnas U20 Kalah Dalam 2 Kali Ujicoba, Ini Tanggapan Pelatih Indra Sjafri

Indra Sjafri komentari permainan timnas u-20--TANGKAPAN LAYAR-Instagram

MAGELANGEKSPRES--Pelatih Timnas Indonesia U20, Indra Sjafri, mengungkapkan bahwa hanya 17 pemain yang dianggap layak bergabung dari total 30 nama yang ada dalam skuad.

Pernyataan ini menyusul dua laga uji coba yang dijalani oleh Timnas Indonesia U20 melawan Thailand dan Uzbekistan.

Dalam dua pertandingan tersebut, Timnas Indonesia U20 menelan kekalahan dengan skor 2-1 dari Thailand dan 3-2 dari Uzbekistan.

Laga uji coba kontra Uzbekistan digelar di Stadion Madya, Jakarta, pada Selasa, 30 Januari 2024.

BACA JUGA:Penipuan Dokter Gadungan Timnas Indonesia Terbongkar Ternyata Seorang Kondektur Bus

Indra Sjafri menyambut baik laga uji coba internasional tersebut. Namun, hasilnya membuatnya menyadari bahwa dari 30 pemain yang ada, hanya 17 yang mampu berkontribusi secara signifikan dalam skuad U-20.

"Dua laga uji coba internasional ini (lawan Thailand dan Uzbekistan), kami sudah mencoba 27 pemain untuk dimainkan. Dari 30 pemain yang ada, lebih kurang baru 17 pemain yang bisa jadi bagian skuad U-20," ungkap Indra Sjafri.

BACA JUGA:Timnas Indonesia U20 Kalah Tipis 2-3 dari Uzbekistan U20 dalam Laga Uji Coba

Meski demikian, Indra Sjafri menegaskan bahwa Timnas Indonesia U20 masih dalam proses pembentukan.

"Tim ini baru berproses, dan saya bisa pastikan tim ini akan lebih baik dari waktu ke waktu, dan tim muda memang butuh proses dan waktu," tambahnya.

Indra Sjafri juga menekankan bahwa untuk level U-20, kestabilan menjadi kunci.

"Kecuali tim-tim yang usia 23 tahun, kalau U-20 ini labil, oleh sebab itu saya dan tim pelatih sangat berhati-hati mencoret dan memilih mereka."

BACA JUGA:Shin Tae-Yong Diisukan Hengkang Dari Timnas, Begini Respon Ketum PSSI Erick Thohir!

Timnas Indonesia U20 memiliki agenda padat dengan berpartisipasi di Piala AFF U-19 2024 dan Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: