Terjadi Lagi, Petasan Meledak di Magelang 5 Rumah dan 1 Mobil Rusak

Terjadi Lagi, Petasan Meledak di Magelang 5 Rumah dan 1 Mobil Rusak

Balon udara yang membawa serta puluhan petasan terjatuh dan meledak di Mertoyudan Kabupaten Magelang, Jumat 12 April 2024-X-@/nurullatif21

Usai kejadian, kepolisian berhasil mengamankan sejumlah barang bukti antara lain 45 petasan ukuran bervariasi.

Setelah ini, polisi akan menyelidiki pembuat balon udara yang berisikan petasan itu.

Sementara itu, pemilik mobil Sigra AD 1325 JS, Isnovika (36) mengaku ledakan terjadi saat mobil tengah berjalan.

“Meledak persis di depan mobil. Pas mau dimundurkan tiba-tiba ada petasan jatuh,” ungkapnya.

BACA JUGA:Syawalan, Ratusan Balon Udara dan Petasan di Pekalongan Disita

Ledakan itu membuat kaca depan mobil pecah, bamper depan rusak, hingga pecah lampu kiri.

“Suara ledakannya besar sekali. Tapi beruntung tidak pecahan kaca,” tuturnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: magelang ekspres