Keren! Service Advisor Inti Motor Magelang Sabet Juara AHM TSC 2024

Keren! Service Advisor Inti Motor Magelang Sabet Juara AHM TSC 2024

JUARA. Service Advisor Bengkel Inti Motor Magelang Wahyu Budi Hartanto meraih gelar juara AHM-TSC 2024 tingkat regional Banyumas, Kedu, dan Jogjakarta.-DOK-INTI MOTOR MAGELANG

MAGELANG, MAGELANGEKSPRES -- Bengkel Astra Honda Authorized Service Station (AHASS) terbesar di Magelang, Inti Motor kembali berhasil meraih penghargaan tertinggi pada ajang Astra Honda Motor Technical Skill Contest (AHM-TSC) 2024.

Karyawan Inti Motor Magelang sekaligus peserta Service Advisor Wahyu Budi Hartanto berhasil mengalahkan ratusan peserta lainnya dari regional Kedu, Banyumas, dan DI Jogjakarta.

Owner Inti Motor Magelang, Yefta Tandiyo mengaku bersyukur atas raihan ini sebagai salah satu capaian berkat dukungan dan kerja keras para service Advisor, mekanik, counter serta dukungan, dan kepercayaan masyarakat Magelang.

BACA JUGA:5 Tempat Cuci Mobil Magelang Termurah Berkualitas dan Buka Sampai Malam

Menurutnya, capaian ini sekaligus sebagai aktualisasi indikator penilaian positif khususnya terhadap pelayanan konsumen.

Selain itu, kata Yefta, kompetisi ini merupakan salah satu agenda yang selalu diadakan untuk mengukur dan menguji kesiapan para teknisi maupun Service Advisor dalam melayani konsumen.

"Hampir setiap tahun Inti Motor Magelang selalu mengirimkan pesertanya di berbagai ajang perlombaan dalam rangka mengukur kemampuan serta kualitas karyawan kami," kata Yefta, Rabu, 16 Juni 2024.

BACA JUGA:Penuh Kekeluargaan, Paguyuban Mekanik Plat AA Gelar Acara Gathering Akbar

Yefta menyebutkan, setiap harinya bengkel resmi Honda yang berada di Jalan A Yani, Poncol, Magelang Tengah Kota Magelang itu selalu didatangi puluhan konsumen dari berbagai daerah.

Meski demikian, proses pengerjaan dan perbaikan yang dilakukan di bengkel Inti Motor diklaim lebih cepat dibanding bengkel resmi lainnya.

"Kami terus memberikan motivasi dan pelatihan baik internal maupun eksternal kepada para teknisi maupun service advisor," jelasnya.

BACA JUGA:5 Rekomendasi Bengkel Spesialis Variasi Supermoto di Magelang

Salah satu yang menjadi andalan bengkel Inti Motor Magelang, ujar Yefta, adalah lengkapnya peralatan teknis canggih dan juga pelayanan optimal kepada konsumen.

Selain itu, khusus petugas service advisor juga dibekali dengan pemahaman otomotif mumpuni untuk mendiagnosa kerusakan sepeda motor hanya dengan mendengarkan suara mesin atau melihat sekilas kondisi fisik kendaraan konsumen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: magelang ekspres