Teras Kota Program Pemkot Magelang Capai Target Pembangunan

Teras Kota Program Pemkot Magelang Capai Target Pembangunan

LAUNCHING. Kepala Bidang Perencanaan Bapperida Kota Magelang Agus Budiyono saat menjelaskan tentang capaian perencanaan pembangunan di Kota Magelang.-Wiwid Arif-Magelang Ekspres

BACA JUGA:Tersangka Pembuang Bayi di Kramat Utara Belum Ditahan, Polres Magelang Kota Tunggu Observasi RS

Wakil Wali Kota Magelang, M Mansyur menuturkan bahwa dalam konteks perencanaan, dibutuhkan semangat kolaborasi dan konvergensi sangat urgen dan penting. Apalagi, berdasarkan evaluasi SAKIP, Pemkot Magelang masih kurang di sektor kolaborasi antarstakeholder.

"Oleh karena itu, program ini penting adanya karena kolaborasi harus dilakukan sejak tahap perencanaan. Kolaborasi juga sudah semestinya memusat pada sasaran dan tujuan yang sama,” tandasnya.

Dia mengingatkan, tujuan pembangunan adalah tercapainya kesejahteraan masyarakat. Maka, mulai dari tahap perencanaan, pelaksanaan, pengendalian, evaluasi, hingga pertanggung jawaban harus dilaksanakan dengan sebaik-baiknya.

"Melalui program Kolagensi Teras Kota ini kita berharap tujuan akhir kesejahteraan masyarakat dapat tercapai,” pungkasnya. (wid)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: magelang ekspres