Generasi Muda Magelang Deklarasikan Jamaluddin sebagai Bupati

DEKLARASI. Ratusan Pemuda yang tergabung dalam relawan "Sahabat Jamaluddin" mendeklarasikan dukungan mereka untuk calon Bupati Kabupaten Magelang, KH Jamaluddin, Selasa (23/7).-Heni Agusningtiyas-Magelang Ekspres
MUNGKID, MAGELANGEKSPRES – Gerakan Pemuda yang tergabung dalam relawan yang mengatasnamakan "Sahabat Jamaluddin" resmi mendeklarasikan dukungan mereka untuk calon Bupati Kabupaten Magelang, KH Jamaluddin. Deklarasi ini berlangsung di Mungkid pada Selasa (23/7), pukul 20.00 WIB.
Acara deklarasi ini merupakan respons positif atas bonus demografi yang saat ini dialami oleh Kabupaten Magelang, di mana persentase penduduk usia produktif mencapai 63,71% dari total populasi, yang menurut data Badan Pusat Statistik (BPS) 2023, mencapai 848,52 ribu orang dari total 1,33 juta jiwa.
Hal ini menjadikan kebutuhan akan pemimpin yang mampu memanfaatkan peluang besar ini untuk kemajuan Magelang menjadi sangat mendesak.
BACA JUGA:Hari Kedua Pelaksanaan 5 Hari Sekolah di Kabupaten Magelang, Belum Berdampak Apapun
Ketua Gerakan Pemuda Magelang, Alfonso Imanullah, dalam pidatonya menyatakan, "Kami membutuhkan pemimpin yang dapat menangkap peluang dari bonus demografi ini untuk kemajuan Kabupaten Magelang.
KH. Jamaluddin adalah sosok yang tepat untuk memimpin dan mengarahkan kami menuju masa depan yang lebih cerah."
KH. Jamaluddin dianggap sebagai figur yang tepat untuk memimpin Kabupaten Magelang dan memanfaatkan potensi besar dari generasi muda.
Dalam pidatonya, Alfonso menekankan bahwa salah satu fokus utama dari dukungan ini adalah penyediaan lapangan pekerjaan untuk mengurangi angka pengangguran dan kemiskinan yang saat ini berada pada angka 10,96%.
Selain itu, KH. Jamaluddin juga berkomitmen untuk memberikan pelatihan kewirausahaan dan pendampingan bagi para pemuda. Ini bertujuan agar mereka tidak hanya bisa mencari pekerjaan tetapi juga mampu menciptakan pekerjaan baru yang bermanfaat bagi masyarakat sekitar.
Dalam data yang disampaikan, tingkat pengangguran terbuka di Kabupaten Magelang mencapai 4,95% pada tahun 2023, yang menandakan kebutuhan akan intervensi yang efektif di bidang ketenagakerjaan.
Dukungan pendidikan juga menjadi salah satu prioritas, di mana KH Jamaluddin menjamin akses pendidikan yang merata dan berkualitas bagi para pemuda. Berdasarkan laporan Dinas Komunikasi dan Informatika, rata-rata lama sekolah di Kabupaten Magelang pada tahun 2023 mencapai 7,78 tahun, namun masih di bawah rata-rata nasional.
Dengan demikian, peningkatan kualitas dan akses pendidikan menjadi salah satu strategi utama untuk meningkatkan daya saing dan kualitas hidup masyarakat.
Gerakan Pemuda Magelang menegaskan bahwa generasi muda tidak hanya harus cerdas secara intelektual tetapi juga memiliki moral yang baik.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: magelang ekspres