Berkah dan Rahasia Kalimat Istirja’ Inna lillaahi wa innaa ilaihi raaji’uun yang Jarang Diketahui

Berkah dan Rahasia Kalimat Istirja’ Inna lillaahi wa innaa ilaihi raaji’uun yang Jarang Diketahui

Berkah dan Rahasia Kalimat Istirja’ Inna lillaahi wa innaa ilaihi raaji’uun yang Jarang Diketahui-IST-MAGELANG EKSPRES

Apabila ada seorang muslim yang mengalami musibah, lalu dia mengucapkan kalimat seperti yang Allah perintahkan, ‘Inna lillaahi wa innaa ilaihi raaji’uun’  ya Allah berikanlah pahala untuk musibahku, dan gantikan untukku dengan sesuatu yang lebih baik darinya. Maka Allah akan memberikan ganti untuknya dengan yang lebih baik. (HR. Muslim 918)

BACA JUGA:Hukum Hadiah Undian Jalan Sehat yang Dibolehkan dalam Islam

Di surat al-Baqarah, Allah memberikan janji bahwa orang yang sabar dan mengucapkan istirja’ mereka akan mendapatkan shalawat, rahmat, dan hidayah.

أُولَئِكَ عَلَيْهِمْ صَلَوَاتٌ مِنْ رَبِّهِمْ وَرَحْمَةٌ وَأُولَئِكَ هُمُ الْمُهْتَدُونَ

Mereka itulah yang mendapat keberkatan yang sempurna dan rahmat dari Tuhan mereka dan mereka itulah orang-orang yang mendapat petunjuk. (QS. al-Baqarah: 157).

Kata Umar bin Khatab, “Sebaik-baik 2 balasan dan sebaik-baik tambahan, yaitu orang-orang yang apabila ditimpa musibah, mereka mengucapkan: “Inna lillaahi wa innaa ilaihi raaji’uun.” Mereka itulah yang mendapat keberkatan yang sempurna dan rahmat dari Tuhan mereka dan mereka itulah orang-orang yang mendapat petunjuk.

Yang beliau maksud dengan sebaik-sebaik 2 balasan adalah  shalawat dan rahmat. Sedangkan sebaik-baik tambahan adalah hidayah. (Tafsir al-Qurthubi, 2/177),

BACA JUGA:Menjadi Manusia Berkah, Kuncinya Belajar Ilmu Agama dan Cerdas Menentukan Prioritas

Semoga Allah Ta'ala senantiasa memberikan taufik dan hidayah sehingga menjadikan kita sebagai orang yang sabar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: magelang ekspres